Merapi Muntahkan Awan Panas, Jarak Luncur hingga 2 Kilometer
Advertisement
Harianjogja.com, SLEMAN--Merapi kembali muntahkan awan panas pada Kamis (2/8/2021) pagi. Material awan panas guguran ini meluncur dengan jarak sampai dua kilometer.
Peristiwa awan panas itu terjadi pukul 04.01 WIB, terpantau di seismogram dengan amplitudo 59 mm dan durasi 165 detik. Perkiraan jarak luncur sekitar dua kilometer dari puncak.
Advertisement
BACA JUGA : Merapi Masuk Fase Ekstrusi, Masyarakat Diimbau Hindari
“Awanpanas guguran #Merapi tanggal 2 September 2021 pukul 04.01 WIB tercatat di seismogram dengan amplitudo 59 mm dan durasi 165 detik. Cuaca berkabut, estimasi jarak luncur 2.000 m ke arah barat daya,” tulis akun @BPPTKG, Kamis (2/9/20210.
Cuaca berawan dan mendung. Angin bertiup lemah ke arah barat. Suhu udara 13-20 °C, kelembaban udara 65-93 %, dan tekanan udara 568-709 mmHg.
Kepala BPTTKG Hanik Humaida menjelaskan pada periode pengamatan Kamis pukul 00.00 WIB hingga 06.00 WIB, kondisi visual merapi kabut 0-I, kabut 0-II, hingga kabut 0-III, asap kawah tidak teramati.
“Untuk kegempaan, awan panas guguran terjadi satu kali, guguran 91 kali amplitudo : 3-35 mm, durasi 13-190 detik dan embusan 128 kali dengan amplitudo 2-9 mm, durasi 7-77 detik,” katanya.
BACA JUGA : Awan Panas Merapi meluncur hingga 3 Kilometer
Sedangkan untuk pengamatan periode Rabu (1/9/2021) antara pukul 18.00 WIB hingga 24.00 WIB teramati 15 kali guguran lava pijar dengan jarak luncur 1.500 - 1.800 meter ke arah barat daya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Sore Ini, Aliansi Bela Palestina Gelar Aksi di Kedubes AS Jakarta
Advertisement
Hotel Harper Malioboro Hadirkan Kuliner Lokal Brongkos Daging Jogja
Advertisement
Berita Populer
- Menangi Pilkada Sleman, Harda-Danang Menyiapkan Program 100 Hari
- Pilkada 2024, Bawaslu Gunungkidul Perkirakan Angka Partisipasi Pemilih Anjlok
- Jumlah Wisatawan ke Jogja Ditargetkan Bisa Sembilan Juta Orang hingga Akhir 2024
- Pemkab Bantul Upayakan Renovasi Bangunan Sekolah di 17 Kapanewon pada 2025
- Kalurahan di DIY Bersinar, Wukirsari Masuk Wisata Terbaik Dunia, Purwosari Kuasai Kemandirian Pangan
Advertisement
Advertisement