Advertisement

Saat PTM Berlangsung, Siswa Terus Diingatkan untuk Jaga Jarak

David Kurniawan
Rabu, 22 September 2021 - 08:17 WIB
Sunartono
Saat PTM Berlangsung, Siswa Terus Diingatkan untuk Jaga Jarak Siswa SMKN 1 Bantul mulai menjalani pembelajaran tatap muka terbatas dengan serangkaian prokes ketat mulai Senin (19/4/2021). - Harian Jogja/Catur Dwi Janati

Advertisement

Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL – Kepala SMP Negeri 1 Karangmojo, Suhartati mengakui pelaksanaan pembelajaran tatap muka di sekolahnya belum berjalan dengan sempurna. Hal ini dikarenakan masih ada potensi kerumunan di pintu gerbang saat siswa akan masuk atau pulang dari lingkungan sekolah.

“Kami sudah buat pengaturan, tapi ada anak yang masih lupa jadi harus terus mengingatkan,” katanya, Selasa (21/9/2021).

Advertisement

Menurut dia, pada saat pembelajaran tidak ada masalah karena ruangan sudah dipersiapkan sesuai dengan protokol kesehatan. Terlebih lagi, didalam pelaksanaan masuk dibuat sesi pagi dan siang sesuai dengan ketentuan 50% dari kuota normal.

BACA JUGA : Pembelajaran Tatap Muka di Jogja Lancar, Kapasitas Kelas 50% dan Durasi Belajar Hanya 3 Jam

Adapun jadwal masuk disesuaikan dengan nomor absensi para siswa. Untuk sesi pagi berlangsung mulai pukul 07.00-09.00 WIB bagi siswa dengan absensi 1-14. Sedangkan sesi siang dimulai pukul 10.00-12.00 WIB untuk siswa dengan absensi 15-28. “Secara umum berjalan lancar, tapi kami juga terus mengingatkan tentang pentingnya protokol kesehatan,” katanya.

Untuk pelaksanaan pembelajaran tatap muka, Suhartati sudah membuat tata tertib selama pembelajaran serta surat pemberitahuan bagi orang tua. “memang masih ada yang belum mengizinkan pembelajaran tatap muka sehingga tetap melaksanakan belajar daring,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Dipimpin Nana Sudjana, Ini Sederet Penghargaan Yang Diterima Pemprov Jateng

News
| Kamis, 25 April 2024, 17:17 WIB

Advertisement

alt

Sandiaga Tawarkan Ritual Melukat ke Peserta World Water Forum di Bali

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 19:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement