Advertisement

DPRD Bantul Minta Kegiatan Masyarakat Kembali Diperketat Buntut Lonjakan Covid-19

Ujang Hasanudin
Selasa, 01 Februari 2022 - 18:57 WIB
Bhekti Suryani
DPRD Bantul Minta Kegiatan Masyarakat Kembali Diperketat Buntut Lonjakan Covid-19 Warga beraktivitas mengenakan masker. - Harian Jogja/Desi Suryanto

Advertisement

Harianjogja.com, BANTUL-Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Bantul, Wildan Nafis meminta Pemerintah Kabupaten Bantul kembali memperketat kegiatan masyarakat seiring dengan meningkatnya kasus Covid-19 di Bantul.

Berdasarkan data Dinas Kesehatan Bantul, kasus aktif di Bantul per 31 Januari 2022 mencapai 65 kasus. padahal sebelumnya kasus Covid-19 di Bantul sempat nol kasus. Kasus aktif saat ini terbanyak di Kapanewon Banguntapan sebanyak 19 orang, kemudian disusul Kapanewon Sewon 12 orang, Kasihan 11 orang,Kapanewon Bantul lima orang, Kapanewon Piyungan dan Jetis masing-masing empat orang, Kapnewon Imogiri tiga orang.

Advertisement

Kemudian di Kapanewon Pleret, Pundong, Sedayu, masing-masing dua orang, serta Kapnewon Kretek satu orang. Wildan mengatakan cepatnya penularan Covid-19 karena terjadi kerumunan dalam kegiatan masyarakat terutama wisata dan di pasar

“Saya sebagai ketua komisi B DPRD Bantul menyarankan pelaku wisata termasuk di Dinas Pariwisata untuk memperketat kembali protokol kesehatan. Para pelaku wisata termasuk warung-warung makan dan pengelola wisata harus melaksanakan prokes. Event-event sementara dibatasi dulu, kalau bisa ditiadakan terlebih dahulu,” kata Wildan, Selasa (1/2/2022).

BACA JUGA: Jualan Narkoba, Warga Kulonprogo Berkedok Jadi Pedagang Pecel Lele

“Lebih baik kita mencegah dari pada mengobati. Lebih baik kita waspada dari sekarang daripada nanti kasus Covid-19 tidak terkendali lagi. Kalau sudah tidak terkendali akan merepotkan semua pihak. Dampaknya pertumbuhan ekonomi yang sudah berjalan kembali terhambat,” tambah Wildan.

Tidak hanya tempat wisata yang menjadi sorotan, namun juga kegiatan lainnya termasuk di pasar-pasar yang berpotensi terjadi kerumunan orang yang harus diwaspadai dan diperketat kembali penerapan protokol kesehatannya.

Sekedar diketahui di tengah kasus Covid-19 meningkat namun objek wisata justeru ramai dikunjungi wisatawan. Bahkan di hari kejepit nasional (Harpitnas) pada Senin (31/1/2022) berdasarkan data Dinas pariwisata Bantul sebanyak 5.626 wisatawan berkunjung ke sejumlah objek wisata di Bantul. Dari jumlah tersebut 5.150 orang di antaranya berkunjung ke Pantai Parangtritis dan sekitarnya.

Jumlah itu baru objek wisata yang dikelola oleh Pemkab Bantul. Belum termasuk di objekw siata yang dikelola masyarakat. Kepala Seksi Promosi dan Informasi Dinas Pariwisata Bantul, Markus Purnomo Adi mengatakan selama Januari 2022 jumlah wisatawan yang berkunjung ke objek wsiata yang dikelola Bantul sebanyak 284.542 orang, “Sekitar 85% mendatangi Parangtritis,” ujar Markus.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Dipimpin Nana Sudjana, Ini Sederet Penghargaan Yang Diterima Pemprov Jateng

News
| Kamis, 25 April 2024, 17:17 WIB

Advertisement

alt

Sandiaga Tawarkan Ritual Melukat ke Peserta World Water Forum di Bali

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 19:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement