Advertisement
PPDB SMP Jalur Zonasi di Bantul Mudah, Pemkab: Tak Ada Verifikasi Lapangan

Advertisement
Harianjogja.com, BANTUL—Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Bantul menyebut pemantauaan domisili calon siswa dalam Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) SMP jalur zonasi dilakukan berdasarkan database kependudukan. Tren perpindahan penduduk menjelang PPDB pun tak signifikan.
Kepala Disdukcapil Bantul Bambang Purwadi menyebut identifikasi berdasarkan KK dan KTP yang jadi acuan untuk menentukan zonasi siswa dalam PPDB. “Ini dilakukan sesuai koordinasi dengan Dinas Pendidikan,” katanya, Senin (30/5/2022).
Advertisement
Selain itu tak ada verivikasi lapangan yang dilakukan untuk memastikan domisili siswa. “Saat perpindahan penduduk juga tak ada verifikasi lapangan, yang terpenting syarat pindah penduduk lengkap,” ungkap Bambang. Syarat perpindahan penduduk, jelas Bambang, antara lain surat pengatar pindah domisili dari kelurahan, KK, dan surat kerelaan keluarga terkait yang akan menampung anggota baru jika yang berpindah adalah anak.
BACA JUGA: Polisi Periksa 11 Saksi Kasus Pelajar SMP Asal Sleman yang Tewas Dianiaya di Bumijo
Tren perpindahan penduduk, kata Bambang, menjelang PPDB juga tak signifikan. “Kalau dulu awal diterapkan PPDB banyak sekali yang tiba-tiba pindah,” katanya. Sekarang pindah penduduk untuk mengejar PPDB, ujar Bambang, dilakukan setahun sebelum PPDB.
“Karena sekarang orang tua sudah tahu kalau mau mengejar PPDB maka pindahnya agak jauh-jauh hari paling tidak setahun sebelumnya,” jelas Bambang.
Sekarang permasalahan menjelang PPDB yang berkaitan dengan Dukcapil, kata Bambang, hanya sebatas NIK, No KK, atau identitas lain tak muncul dalam sistem PPDB. “Kalau begitu biasanya para orang tua baru ke Disdukcapil untuk mengurusnya,” tandasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement

Begini Cara Masuk Gratis ke Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko Khusus Bulan Juli 2025
Advertisement
Berita Populer
- Prakiraan Cuaca Hari Ini, Hanya Gunungkidul yang Tidak Turun Hujan
- Gempa Bumi Magnitudo 4,0 Guncang Jogja Jumat Pagi Ini, Dirasakan hingga Wonogiri dan Pacitan
- Jadwal DAMRI Jogja ke Semarang Hari Ini, Jumat 11 Juli 2025
- Jadwal Bus Sinar Jaya, Jumat 11 Juli 2025 (Malioboro Jogja-Pantai Parangtritis Bantul dan Pantai Baron Gunungkidul)
- Kemendagri Terbitkan Izin Pelantikan JPT Pratama di Lingkup Kabupaten Sleman
Advertisement
Advertisement