Advertisement

Kembali ke Tanah Leluhur, Diaspora Jawa Siap Road Trip ke Beberapa Kota

Hadid Husaini
Rabu, 07 Juni 2023 - 20:17 WIB
Arief Junianto
Kembali ke Tanah Leluhur, Diaspora Jawa Siap Road Trip ke Beberapa Kota Jumpa pers persiapan event budaya Javanese Diaspora Event (JDE) V, Rabu (7/6/2023) di Ruang Yudhistira, Dinas Kebudayaan (Kundha Kabudayan) DIY. - Harian Jogja/Hadid Husaini

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA—Orang-orang Jawa yang hidup di berbagai negara bakal menggelar acara bertajuk Napak Tilas Leluhur Jawa melalui Event Javanese Diaspora Event (JDE) V - Ngumpulke Balung Pisah. 

Dalam acara yang didukung penuh oleh Dinas Kebudayaan (Kundha Kabudayan) DIY itu, mereka berencana mengunjungi berbagai kota yang ada di Jawa untuk mengembalikan memori sekaligus sebagai upaya napak tilas jejak leluhur mereka di tanah Jawa.

Advertisement

Rencananya, dalam acara yang digelar pada 12-18 Juni 2023 itu, total ada 200 warga diaspora Jawa dari berbagai negara seperti Suriname, Belanda, Malaysia, New Caledonia dan beberapa negara lainya akan ikut serta. 

Rangkaian perjalanan dimulai dari Magelang dengan mengunjungi Candi Borobudur. Jogja menjadi kota kedua yang direncanakan akan bertemu dan berkenalan dengan Gubernur DIY Sri Sultan HB X dan beserta istrinya, GKR Hemas. Dilanjutkan dengan penghargaan kepada sejumlah tokoh Diaspora yang memiliki peran penting melestarikan Jawa.

“Dilanjutkan dengan shopping dan jalan-jalan serta makan siang bersama Ngarsa Dalem ,” ujar Ketua JDE V, Indrata Kusuma, Rabu (7/6/2023).

BACA JUGA: PM Belanda Minta Maaf, Sebut VOC Sudah Memperbudak 1 Juta Orang Asia

Perjalanan para warga keturunan Jawa tersebut dilanjutkan ke Kota Solo mengunjungi sejumlah tempat seperti pura Mangkunegaran dan Keraton Solo.

Beberapa kota di Jawa Timur Juga menjadi daerah selanjutnya yang akan didatangi seperti Ponorogo, Mojokerto, Surabaya, dan Kediri. Acara tersebut akan diakhir dengan demo memasak masakan khas dari negara masing-masing peserta. "Saya berharap saudara-saudara kami dari berbagai negara bisa disambut dengan hangat," ujar Indra.

Salah satu peserta Road Trip Asal Suriname, Franky Sakimon Romo Winangun mengaku mantap dan merasa senang bisa bertemu dengan saudaranya sedarah Jawa. Banyaknya generasi muda yang sudah banyak kehilangan nilai-nilai Jawa membuatnya sedikit jengkel.

Dirinya mengaku senang bisa bertemu dengan berbagai orang yang sedarah jawa.“Saya mantap di hati ketemu orang Jawa dan ada bangsa lain, tidak hanya Suriname campur-campur,” kata Franky.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Kuta Selatan Bali Diguncang Gempa Berkekuatan Magnitudo 5,0

News
| Jum'at, 26 April 2024, 21:17 WIB

Advertisement

alt

Sandiaga Tawarkan Ritual Melukat ke Peserta World Water Forum di Bali

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 19:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement