Pemotongan Hewan Kurban, Dinas Pertanian Sleman Siapkan Ratusan Petugas
Advertisement
Harianjogja.com, SLEMAN—Pemotongan hewan kurban pada Iduladha di Sleman bakal diawasi ratusan petugas dari Dinas Pertanian, Pangan dan Perikanan Kabupaten Sleman.
Kepala Dinas Pertanian, Pangan, dan Perikanan Sleman, Suparmono mengatakan telah memantau dan mengawasi hewan ternak di sejumlah titik. Dengan adanya pemasukan hewan-hewan kurban dari luar wilayah Kabupaten Sleman, hal ini berpotensi terjadinya penularan dan penyebaran penyakit hewan menular. Untuk mengantisipasi hal tersebut, sejak 5 Juni 2023 lalu dinas telah menerjunkan petugas medik dan paramedik veteriner di 14 puskeswan.
Advertisement
"Petugas medik dan paramedik veteriner di 14 Puskeswan untuk melakukan pemantauan dan pengawasan hewan kurban baik di pasar-pasar tiban maupun di kandang- kandang kelompok yang menyediakan hewan kurban," katanya, Senin (26/6/2023).
Di sisi lain, sebagai panduan dan pedoman pemotongan hewan kurban, Bupati Sleman telah menerbitkan SE.No. 32/2023 bagi semua pemangku wilayah, para takmir masjid, dan para panitia kurban. Edaran pedoman pemotongan tersebut telah disosialisasikan kepada masyarakat, terutama kepada para takmir dan panitia kurban di 17 kapanewon melalui petugas 14 puskeswan bekerja sama dengan Baznas Sleman.
"Sesuai pedoman surat edaran tersebut, terdapat imbauan pemotongan hewan kurban untuk dilakukan di Rumah Potong Hewan Ruminansia [RPHR]. Namun demikian mengingat kapsitas dan kemampuan RPHR Sleman yang berada di Mancasan, Condongcatur, Depok tidak mampu untuk melayani, maka pemotongan diperbolehkan dilakukan di luar RPHR," katanya.
BACA JUGA: Daftar 30 Pemain Dipanggil untuk Persiapan Tim U-19 Wanita
Untuk mendekatkan pelayanan penerbitan rekomendasi pemotongan di luar RPHR, maka masyarakat, takmir masjid maupun para panitia kurban diminta datang langsung ke Balai Penyuluhan Pertanian, Pangan dan Perikanan (UPTD BP4) wilayah I s/d VIII. Selanjutnya apabila para panitia kurban ingin memperoleh pelayanan rekomendasi maupun memastikan kesehatan hewan kurbannya, dipersilakan untuk menghubungi petugas Puskeswan ataupun kepada UPTD BP4 wilayah setempat.
"Untuk mengawal pelaksanaan pemotongan hewan kurban, kami mengerahkan 300-an personal yang terdiri dari ASN, non-ASN dan kader Kesehatan hewan sebanyak 246 orang, mahasiswa FKH UGM 40 orang dan dukungan dari PDHI sebanyak 30 orang yang dikoordinasi oleh 14 Puskeswan," kata Suparmono.
Para personel akan bertugas untuk melakukan pemeriksaan ante mortem pada hewan kurban, sehari sebelum pemotongan dilakukan. Pemeriksaan hewan hidup untuk memastikan kesehatan hewan. Kesiapan sarana prasarana dan pengelolaan limbah juga akan dicek agar tidak menimbulkan pencemaran lingkungan dan penyebaran penyakit.
Selain itu ratusan personel yang diterjunkan, Dinas Pertanian Pangan dan Perikanan Sleman juga akan melaksanakan pemantauan dan pemeriksaan daging setelah hewan kurban dipotong (post mortem). Tim akan melaksanakan edukasi dan pendampingan kepada para takmir dan panitia pemotongan hewan kurban untuk tetap memperhatikan prosedur kesejahteraan hewan. Harapannya hasil akhir pemotongan kurban dapat menuju kategori Aman, Sehat, Utuh dan Halal (Asuh).
"Demikian upaya mempersiapkan pelaksanaan Iduladha 1444H telah kami lakukan, dengan harapan hewan kurban yang disembelih sehat dan sah serta daging yang dibagikan kepada penerima tersebut Asuh," tegasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Bawaslu Bakal Terapkan Teknologi Pengawasan Pemungutan Suara di Pilkada 2024
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Jelang Pilkada 2024, Dinas Kominfo Gunungkidul Tambah Bandwidth Internet di 144 Kalurahan
- Angka Kemiskinan Sleman Turun Tipis Tahun 2024
- Perluasan RSUD Panembahan Senopati Bantul Tinggal Menunggu Izin Gubernur
- Gunungkidul City Run & Walk 2024: Olahraga, Pariwisata, dan Kebanggaan Daerah
- Resmi Diluncurkan, 2 Bus Listrik Baru Trans Jogja Bertahan hingga 300 Km Sekali Isi Daya
Advertisement
Advertisement