Advertisement
Babak 16 Besar Liga 3 Nasional: Persiba Bantul Ditahan Imbang Adhyaksa Farmel FC 2-2
Laga Persiba Bantul vs Adhyaksa Farmel FC, di di Stadion Letjend H Soedirman, Bojonegoro, Jawa Timur, Kamis (23/5/2024) siang - Instagram: @Persibabantulofficial
Advertisement
Harianjogja.com, BOJONEGORO—Langkah Persiba menuju ke babak 8 besar Liga 3 Nasional 2023/2024 semakin berat. Pasalnya, pada laga kedua babak 16 besar Grup D, Laskar Sultan Agung, julukan Persiba Bantul harus puas ditahan imbang 2-2 oleh Adhyaksa Farmel FC, di Stadion Letjend H Soedirman, Bojonegoro, Jawa Timur, Kamis (23/5/2024) siang.
Sejak awal babak pertama, Persiba Bantul cukup kesulitan keluar dari tekanan dari Adhyaksa Farmel FC. Beberapa kali peluang didapatkan oleh anak asuh Ade Suhendra, beruntung beberapa peluang yang ada tersebut mampu digagalkan oleh lini belakang Persiba Bantul. Hingga berakhirnya 45 menit babak pertama, skor 0-0 tetap bertahan.
Advertisement
Masuk babak kedua, Persiba mencoba bangkit dan menekan. Namun, pada menit ke-69, gawang Persiba justru kebobolan, usai Zardan Aroby yang lepasa dari pengawalan berhasil menempatkan bola di pojok kanan Persiba yang dijaga oleh Dio Bagus. 1-0 untuk Adhyaksa Farmel FC.
Tertinggal 0-1, Persiba langsung memberikan perlawanan. Alhasil di menit ke-83, Persiba berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 melalui tendangan dari Rendy Armando.
Kedudukan 1-1, membuat kedua kesebelasan tampil saling menekan. Memanfaatkan kelemahan di lini belakang Persiba, Zardn Aroby kembali membobol gawang Dio Bagus dan mengubah kedudukan menjadi 2-1 untuk keunggulan Adhyaksa Farmel FC pada menit ke-89.
BACA JUGA: Grup D Liga 3 Nasional, Persiba Bantul Kalah 0-1 dari Persikota, Petaka di Menit Akhir
Namun, keunggulan Adhyaksa Farmel FC tidak berlangsung lama, setelah Aldito Daffa Quarisma mencatatkan namanya di papan skor dan mengubah kedudukan menjadi 2-2. Hingga peluit akhir jalannya laga skor 2-2 tetap bertahan.
Atas raihan 1 poin tersebut, sementara Persiba berada di peringkat ketiga klasemen sementara Grup D babak 16 besar Liga Liga 3 Nasional 2023/2024.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Impor Pakaian Bekas Ilegal Diduga Berasal dari Tiga Negara Ini
Advertisement
Wisata DEB Balkondes Karangrejo Borobudur Ditawarkan ke Eropa
Advertisement
Berita Populer
- Kasus Influenza di Jogja Naik, Wali Kota Imbau Warga Jaga Kesehatan
- Main Malam Ini, PSS Sleman Ubah Formasi Hadapi Persipura
- Pemkab Sleman Perkuat SDM Lewat Program Beasiswa Pendidikan
- Klinik Merah Putih Jadi Pembahasan di Jampusnas 2025 Sleman
- DIY Jadi Magnet Baru Klub Super League untuk Pemusatan Latihan
Advertisement
Advertisement



