Advertisement

Tingkatkan Konsumsi Ikan Melalui Bimtek Olahan Ikan

Lugas Subarkah
Selasa, 25 Juni 2024 - 15:17 WIB
Abdul Hamied Razak
Tingkatkan Konsumsi Ikan Melalui Bimtek Olahan Ikan Ikan konsumsi / Freepik

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA—Pemkot Jogja terus mendorong masyarakat untuk meningkatkan konsumsi ikan. Konsumsi ikan yang cukup akan mendukung pemenuhan nutrisi masyarakat, yang akan berimplikasi pada pencegahan stunting.

Salah satu upaya yang dilakukan dalam peningkatan konsumsi ikan ini yakni dengan menggelar bimtek variasi olahan ikan oleh Dinas Pertanian dan Pangan Kota Jogja. Bimtek ini digelar pada Rabu dan Kamis (19-20/6/2024) dengan total peserta 60 orang.

Advertisement

BACA JUGA: KPP Salurkan Bantuan Senilai Rp6,45 Miliar untuk 31 Kelompok Budi Daya Ikan di Sleman

Plt Kepala Dinas Pertanian dan Pangan Kota Jogja, Sukidi, menuturkan peserta berasal dari pengelola Dapur Balita dan anggota kelompok pengolah dan pemasar ikan di Kota Jogja, dengan menghadirkan dua orang narasumber dari Sekolah Tinggi Pariwisata AMPTA.

“Dengan adanya kegiatan ini diharapkan dapat menambah keberagaman olahan ikan yang dilaksanakan di dapur balita sebagai salah satu upaya untuk menurunkan angka stunting tiap-tiap Kemantren di Kota Jogja,” katanya, Senin (24/6/2024).

Dengan olahan ikan yang semakin beragam dan menarik, maka masyarakat akan lebih termotivasi untuk mengkonsumsi ikan. Masyarakat didorong untuk gemar makan ikan karena memiliki kandungan nutrisi yang tinggii sehingga baik terutama untuk pertumbuhan anak.

Di samping mendukung pencegahan stunting, bimtek olahan ikan ini juga diharapkan dapat memberikan keterampilan tambahan bagi masyarakat sehingga bisa mendatangkan nilai ekonomis. “Dapat menjadi ide bisnis olahan ikan bagi peserta bimtek,” ungkapnya.

Materi yang diberikan dalam bimtek ini cukup komperhensif, mulai dari ciri-ciri dan pemilihan ikan yang segar dan aman dikonsumsi, penanganan dan penyimpanan ikan yang baik, teknik pengolahan ikan yang mudah serta inovasi pengolahan ikan khususnya menu untuk balita.

Pengolahan ikan ini menurutnya bisa diterapkan untuk usaha skala  rumah tangga. “Di sini juga ada demo olahan ikan dengan inovasi variasi menu olahan yaitu seafood kelapa bakar, dimsum, ekado, dan salad ikan,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

15 Ribu Orang Diprediksi Padati Puncak Harganas 2024 di Semarang Hari Ini

News
| Sabtu, 29 Juni 2024, 09:17 WIB

Advertisement

alt

Gunung Batu di Tiongkok Dijuluki Ujung Pisau Berkat Bentang Alamnya yang Unik

Wisata
| Minggu, 23 Juni 2024, 13:57 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement