Gandeng Berbagai Pihak, KPU Bantul Susun Materi Debat Paslon Pilkada 2024
Advertisement
Harianjogja.com, BANTUL—KPU Kabupaten Bantul mengadakan FGD (Focus Group Discusion) tahap pertama dalam rangka menyusun materi debat pasangan calon bupati dan wakil bupati Bantul 2024. FGD ini diadakan untuk menggali informasi dan mengelaborasi isu-isu yang berkembang di kabupaten Bantul.
Tema yang menjadi pokok bahasan adalah tema ekonomi dan lingkungan, Pariwisata, Pertanian, Peternakan, Kelautan, Kesejahteraan, Kemiskinan, Infrastruktur, Politik, Reformasi Birokrasi
Advertisement
Wuri Rahmati Ketua Divisi Sosdiklih Partisipasi Masrakat dan SDM KPU Bantul, dalam keterangannya, Jumat (18/10/2024) menegaskan bahwa Tema Debat yang akan di angkat adalah pertama meningkatkan kesejahteraan masyarakat; kedua memajukan daerah ketiga meningkatkan pelayanan kepada Masyarakat, keempat menyelesaikan persoalan daerah, kelima menyerasikan pelaksanaan pembangunan daerah Kabupaten, provinsi dengan nasional, keenam memperkokoh Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Joko Santosa Ketua KPU Bantul menegaskan bahwa Pihaknya Komitmen melibatkan seluruh elemen Masyarakat dalam Menyusun materi debat dalam Pilkada Bantul 2024, dalam FGD Pertama yang dilabtakan , Bappada Bantul, Kejaksaan, Bakesbangpol, Dinas Lingkungan Hidup, Dinas pariwisata, Bawaslu Bantul, Bagian Tappem Pemda Bantul, Forum Komunikasi Desa Wisata, Kaddin Bantul, PDM, PCNU Bantul, Ketua Yayasan projotamansari, Ikatan Ahli Perencanaan wilayah (IAP) Bantul, KNPI Bantul, HIKMI Bantul, Paguyuban Panewu, Paguyuban Pamong Kalurahan, ketua Paguyuban Dukuh, Kadin Bantul, Komunitas Petani Bantul, LO dan Tim Kampanye 1, LO dan Tim Kampanye 2, Lo dan Tim Kampanye 3, Komunitas Peduli Sampah, Sigab Indonesia Bantul, Ciqal Bantul, Gerkatin Bantul.
BACA JUGA: Daftar Panelis, Moderator, dan Tema Debat Paslon Pilkada Bantul 2024
"Sebelum diadakan FGD penyusunan materi Debat dilaksanakan Pihak KPU Bantul telah menetapkan Tim perumus dan panelis yang bersal dari professional, akademisi; dan tokoh masyarakat," katanya.
Para panelis tersebut adalah Dr. Zamzam Afandi dari Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Jogyakarta, Dr.Agr. Ir. Sri Peni Wastuningsih Akademisi dari Universitas Gajamada, Juang Gagah Mardhika, SIP, M.Si dari APMD (Sekolah Tinggi Pembangunan Masyarakat Desa), Dr. Phil Ridlo Al Hamdi, MA dari UMY (Universitas Muhammadiyah Yogyakarta), Dr. M. Najih Farihanto, UAD (Iniversitas Ahmad Dahlan ), Ninik SS, Sigab (Sasana Inklusi dan Gerakan Advokasi Difabel), Fera Nurficahyanti Nurcahyo, S.I.Kom, MM (HIKMI) Bantul, Hifdzil Alim dari HICON Law & Police Strategi.
Untuk tema Debat Joko menjelasakan, bahwa debat publik atau debat terbuka antar Pasangan Calon secara umum merujuk pada visi, misi, dan program rencana pembangunan jangka panjang daerah kabupaten Bantul yang sudah disusun oleh Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Viral, Siswa SMKN di Semarang Meninggal Dunia Diduga Ditembak Polisi
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal Terbaru KRL Jogja-Solo Senin 25 November 2024, Berangkat dari Stasiun Tugu, Lempuyangan dan Maguwo
- Jadwal SIM Keliling Ditlantas Polda DIY Hari Senin 25 November 2024: Di Kantor PJR Prambanan
- Jadwal Terbaru KRL Solo-Jogja Senin 25 November 2024: Berangkat dari Palur Jebres, Stasiun Balapan dan Purwosari
- Jadwal Terbaru Kereta Bandara YIA dari Stasiun Tugu Senin 25 November 2024, Harga Tiket Rp20 Ribu
- Jadwal Terbaru KA Bandara YIA Xpress Senin 25 November 2024
Advertisement
Advertisement