Advertisement
Hujan Es dan Angin Kencang di Jogja Sebabkan Pohon Tumbang dan Garasi Rumah Sakit Rusak

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Pusat Pengendalian Operasi Penanggulangan Bencana Badan Penganggulangan Bencana Daerah (Pusdalops PB BPBD DIY) merilis laporan awal terkait dengan fenomena hujan deras disertai butiran es dan angin kencang yang terjadi pada Selasa (11/3/2025) di Kota Jogja dan Kabuapten Sleman.
Hasil laporan yang masuk ke Pusdalops BPBD DIY, bahwa telah terjadi kejadian di beberapa wilayah di DIY.
Advertisement
Kabupaten Sleman
Hujan disertai angin kencang melanda di empat Kapanewon, yaitu Mlati, Ngaglik, Depok, dan Gamping. Serta terjadi fenomena hujan es di Kapanewon: Ngaglik, Gamping, Sleman, Mlati
Dampaknya terjadi pohon tumbang di delapan titik, rumah rusak empat unit, akses jalan dua titik, jaringan listrik satu titik, jaringan Internet satu titik, kendaraan dua unit dan garasi rumah sakit rusak satu titik.
BACA JUGA: Hujan Es Melanda Jogja, Ini Beberapa Kemungkinan Penyebabnya
Kota Jogja
Hujan deras dan fenomena hujan es disertai angin kencang melanda di dua kemantren yaitu Jetis dan Danurejan. Dampaknya terjadi pohon tumbang tiga titik dan akses jalan terganggu satu titik.
Saat ini Pusat Pengendalian Operasi Penanggulangan Bencana Badan Penganggulangan Bencana Daerah (Pusdalops PB BPBD DIY) melakukan upaya asesmen data dampak kejadian, koordinasi dengan pihak terkait, penanganan dan pembersihan pohon tumbang, distribusi bantuan darurat dan mengeluarkan imbauan kepada warga.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : BPBD DIY
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Polisi Tak Rekomendasikan Mudik Lebaran 2025 Pakai Motor, Ini Alasannya
Advertisement
Ramadan, The Phoenix Hotel, Grand Mercure & Ibis Yogyakarta Adisucipto Siapkan Menu Spesial
Advertisement
Berita Populer
- InJourney Airports Raih 27 Penghargaan ACI, 10 Bandara Jadi Terbaik di Asia Pasifik Termasuk YIA Kulonprogo
- Dana Desa Bersumber dari ADD di Kulonprogo Berkurang Rp1 Miliar
- Wali Kota Jogja Hasto Wardoyo Gandeng OPD hingga Wilayah untuk Percepatan Program 100 Hari Kerja
- Pekan Kedua Ramadan, Harga Kebutuhan Pokok di Kulonprogo Stabil, Stok Mencukupi
- ITF Bawuran Resmi Beroperasi, Tahap Awal Olah Sampah 50 Ton per Hari
Advertisement
Advertisement