Advertisement
Pamsimas Diandalkan untuk Hadapi Kekeringan di Kulonprogo

Advertisement
Harianjogja.com, KULONPROGO–Ancaman kekeringan selalu mengintai sejumlah kapanewon di Kabupaten Kulonprogo khususnya yang berada di perbukitan. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kulonprogo melakukan sejumlah upaya untuk mengantisipasi agar kekeringan tidak terjadi. Sekalipun dialami warga tidak berlangsung dalam rentang waktu yang panjang.
Pelaksana tugas Kepala BPBD Kulonprogo Heri Darmawan menyampaikan, titik-titik kantong kekeringan biasanya diupayakan tidak terjadi saat kemarau yang sudah di depan mata. Menurutnya, di titik yang biasanya dilakukan droping air suda diupayakan untuk peningkatan saluran air bersih bersama PDAM dan Pamsimas. “Kami akan mengoptimalkan sumur-sumur resapan yang ada di titik-titik agar airnya bisa dipertahankan dalam jangka panjang,” katanya, Rabu (14/5/2025).
Advertisement
BACA JUGA: Kekeringan Menggila di Salatiga
Penghijauan dengan penanaman pohon yang bisa menyimpan kandungan air cukup lama. Misalnya seperti pohon gayam, pohon preh, dan beringin dapat menyimpan air dalam jangka panjang. Heri mengaku, Pemkab Kulonprogo selalu konsisten dengan Pamsimas untuk menghadapi kekeringan saat kemarau.
“Pamsimas lebih murah pengelolaan oleh masyarakat sehingga dapat mandiri,” sambungnya. Heri menyebutkan, keberadaan Pamsimas menjadi salah satu solusi menghadapi kekeringan di kawasan perbukitan Kulonprogo yang sering terjadi saat kemarau. Meskipun disadarinya solusi tersebut hanya satu upaya karena masih harus memiliki sumber mata air lainnya.
Ketua Tim Pelaksana Penyehatan Lingkungan DPUPKP Kulonprogo, Silvi Irvi Yanti menambahkan, program penyediaan Pamsimas untuk tahun ini belum ada. Menurutnya, untuk di kawasan perbukitan sudah ada SPAM pedesaan yang sudah tersebar di 65 kalurahan. “Pamsimas sudah diajukan tetapi diberikan atau tidak itu dari pusat,” tuturnya.
Kapanewon Kalibawang, Samigaluh, dan Girimulyo yang berada di perbukitan Menoreh Kulonprogo sangat rentan terhadap kekeringan. SPAM pedesaan merupakan air minum termasuk untuk MCK juga. Silvi menjelaskan, Pamsimas merupakan istilah programnya yang dalam realisasinya menjadi SPAM pedesaan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Jaksa Hadirkan Mantan Mendag Rachmat Gobel di Persidangan Tom Lembong
Advertisement

Destinasi Kepulauan Seribu Ramai Dikunjungi Wisatawan, Ini Tarif Penyeberangannya
Advertisement
Berita Populer
- Bandara YIA Rawan Terendam Banjir, Ini 3 Infrastruktur Pengendali Harus Dirawat
- Sejumlah Talut dan Jembatan yang Rusak Akibat Bencana di Bantul Mulai Diperbaiki
- Libur Long Weekend Waisak, Kawasan Pantai Gunungkidul Dipadati Pengunjung
- Sebelum Sowan Sultan Jogja, Bupati dan Wabup Sragen Jalan-jalan di Kompleks Kraton
- Mantan Pembimbing Akademik Kasmudjo Beberkan Isi Pertemuannya dengan Jokowi
Advertisement