Advertisement

Seluruh Pantai di Gunungkidul Rawan Abrasi, Begini Kajiannya

David Kurniawan
Selasa, 04 November 2025 - 07:37 WIB
Sunartono
Seluruh Pantai di Gunungkidul Rawan Abrasi, Begini Kajiannya Aktivitas kapal nelayan di Pantai Baron di Kalurahan Kemadang, Tanjungsari. - Harian Jogja/David Kurniawan

Advertisement

Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL—Dinas Lingkungan Hidup menilai semua kawasan pantai di Gunungkidul rawan terjadi abrasi. Sosialisasi terhadap program Pantai Lestari akan terus digalakan untuk upaya pencegahan.

Kepala Bidang Konservasi dan Kerusakan Lingkungan, Dinas Lingkungan Hidup Gunungkidul, Hana Kadaton Adinoto mengatakan, hasil kajian yang dilakukan sepanjang garis pantai yang membentang dari Kapanewon Girisubo, Tepus, Tanjungsari, Saptosari, Panggang hingga Purwosari rawan abrasi.

Advertisement

Namun, dari jumlah tersebut yang paling sering terjadi abrasi di Pantai Baron, Sepanjang, Drini hingga Krakal di Kapanewon Tanjungsari. “Misalnya di Pantai Baron, sering terjadi abrasi tidak hanya dari terjangan gelombang, tapi juga berasal dari aliran sungai bawah tanah di sana [Baron],” kata Adinoto, Senin (3/11/2025).

Ia menyebutkan, potensi abrasi hampir terjadi setiap tahun. Hal ini dipengaruhi oleh kondisi cuaca yang berdampak terjadinya gelombang tinggi.

“Faktor manusia juga ada andil. Salah satunya mendirikan bangunan di kawasan sempadan. Jadi, abrasi di sekitar pantai harus dicegah agar tidak semakin parah,” ungkapnya.

Upaya penanganan abrasi bukan hanya tugas dari dinas lingkungan hidup. Pasalnya, Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lainnya juga bisa ikut berperan untuk optimalisasi dalam rangka pencegahan maupun penaggulangan.

“OPD seperti dinas pariwisata, DPUPRKP, BPBD, Dinas Kelautan dan Perikanan. Langkahnya, bisa dilaksanakan dengan penanaman pohon untuk mencegah abrasi,” katanya.

Meski demikian, untuk pelaksanaan di Dinas Lingkungan Hidup, upaya yang dilakukan masih sebatas sosialisasi. Keterbatasan anggaran menjadi kendala pelaksanaan program penanganan abrasi di sepanjang Pantai Gunungkidul.

Menurut dia, upaya yang dilakukan dengan menggalakkan program Pantai Lestari. Sosialisasik menekankan kepada pelaku wisata maupun kelompok sadar wisata hingga unsur masyarakat di kawasan pesisir agar lebih menjaga kawasan sempadan pantai.

Di sisi lain, juga mendorong gerakan penghijauan untuk mencegah terjadinya abrasi yang semakin parah. “Memang anggaran kita [Dinas Lingkungan Hidup Gunungkidul] masih terbatas sehingga program yang dijalankan sebatas pembinaan maupun sosialisasi pentingnya menjaga kelestarian, termasuk didalamnya di kawasan pantai,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

Sebuah Kantor Perusahaan Transportasi Ditembak OTK, Polisi Olah TKP

Sebuah Kantor Perusahaan Transportasi Ditembak OTK, Polisi Olah TKP

News
| Selasa, 04 November 2025, 18:37 WIB

Advertisement

Wisata DEB Balkondes Karangrejo Borobudur Ditawarkan ke Eropa

Wisata DEB Balkondes Karangrejo Borobudur Ditawarkan ke Eropa

Wisata
| Sabtu, 01 November 2025, 16:17 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement