Advertisement

Libur Nataru, 13.111 WNA Pilih Kereta Api di Jogja

Stefani Yulindriani Ria S. R
Rabu, 07 Januari 2026 - 23:57 WIB
Sunartono
Libur Nataru, 13.111 WNA Pilih Kereta Api di Jogja KRL Jogja - Solo berhenti di Stasiun Solo Balapan. - Harian Jogja / Ujang Hasanudin

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA—Kereta api kian menjadi pilihan wisatawan mancanegara selama libur Natal dan Tahun Baru 2025/2026. PT KAI Daop 6 Jogja mencatat sebanyak 13.111 warga negara asing (WNA) menggunakan layanan KA sepanjang periode 18 Desember 2025 hingga 4 Januari 2026.

Jumlah tersebut meningkat sekitar 6% dibandingkan periode libur Nataru tahun sebelumnya. KAI Daop 6 menilai tren ini menunjukkan kepercayaan wisatawan asing terhadap transportasi kereta api terus menguat, terutama di wilayah Jogja dan Solo yang menjadi destinasi unggulan.

Advertisement

Manager Humas KAI Daop 6 Jogja, Feni Novida Saragih, mengatakan kenyamanan, keselamatan, serta kemudahan konektivitas antarmoda menjadi faktor utama meningkatnya minat WNA menggunakan KA selama masa liburan.

“Minat wisatawan asing terhadap layanan KAI didorong oleh faktor keselamatan, kenyamanan, kemudahan akses, serta keterpaduan dengan moda transportasi lainnya sehingga memudahkan wisatawan menjangkau destinasi unggulan di Jogja dan sekitarnya,” katanya, Rabu (7/1/2025).

Pihaknya mencatat ada 6.549 orang WNA tercatat berangkat dari stasiun wilayah KAI Daop 6. Sementara untuk kedatangan mencapai 6.562 orang WNA.

Dia menuturkan ada tiga stasiun yang tercatat menarik turunkan penumpang WNA tertinggi. Stasiun kedatangan tertinggi berada di Stasiun Yogyakarta dengan 4.875 orang, kemudian disusul Stasiun Solo Balapan dengan 745 orang, dan Stasiun Lempuyangan dengan 543 orang. Sementara untuk stasiun dengan volume jumlah kedatangan penumpang WNA tertinggi berada di Stasiun Yogyakarta dengan 4.484 orang, Stasiun Solo Balapan dengan 764 orang, dan Stasiun Lempuyangan dengan 578 orang.

Meningkatnya jumlah penumpang WNA selama libur Nataru ini memperkuat peran kereta api sebagai tulang punggung transportasi pariwisata di DIY dan sekitarnya, sekaligus mendukung pergerakan wisata yang ramah lingkungan dan berkelanjutan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

Bonus Atlet SEA Games Rp480 Miliar Dipastikan dari APBN

Bonus Atlet SEA Games Rp480 Miliar Dipastikan dari APBN

News
| Kamis, 08 Januari 2026, 23:47 WIB

Advertisement

10 Destinasi Terfavorit di Sleman Selama Libur Nataru, Ini Daftarnya

10 Destinasi Terfavorit di Sleman Selama Libur Nataru, Ini Daftarnya

Wisata
| Kamis, 08 Januari 2026, 18:17 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement