Advertisement
HOTEL DI JOGJA : Grand Zuri Malioboro Bentuk Team Serigala

Advertisement
Hotel di Jogja, Hotel Grand Zuri Malioboro
Harianjogja.com, JOGJA-Hotel Grand Zuri Malioboro telah menginjak usia ke-3 pada 9 Juni 2016 kemarin. Dalam menghadapi persaingan dengan hotel yang sedang marak tumbuh di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Hotel Grand Zuri Malioboro mengibaratkan diri seperti serigala atau wolf yang tidak pernah takut dengan persaingan itu.
Advertisement
"Dengan Wolf Team yang artinya serigala ini kita tidak pernah takut dengan hotel lain. Yang kita takutkan kalau servis dan produk kita turun," kata General Manager Hotel Grand Zuri Malioboro, Alit Nurwanto pada Harianjogja.com, Selasa (26/7/2016).
Wolf Team juga dimaknai sebagai simbol kerja keras, persatuan dan kekompakan yang terjadi di dalam tim serta mengambil filosofi auman serigala dengan harapan nama Grand Zuri menggaung ke seluruh penjuru.
Upaya untuk meningkatkan servis dilakukan dengan memberikan pelatihan kepada 110 karyawan hotel tersebut. Seluruh karyawan sudah tersertifikasi sehingga melalui lembaga pemerintah, karyawan yang tidak kompeten akan tereliminasi.
Dalam bekerja, kata Alit, karyawan diajak untuk belerja secara fun. Sesuai kepanjangan dari wolf yaitu work (kerja), love (cinta) and fun (gembira). Hotel yang terletak di jalan Margo Utomo No. 18 Jogja ini juga meningkatkan semangat kerja karyawan dengan memberikan apresiasi berupa dana bagi anak karyawan yang berprestasi.
"Juara I SMP dapat Rp2 juta, juara I SD Rp1 juta, dan juara II SMP Rp1,2 juta," tutur Alit
Sementara itu Branch Manager Hotel Grand Zuri Malioboro Wibawa mengatakan setiap hotel memiliki karakter tersendiri. "Kalau Grand Zuri, kita selalu menciptakan wajah yang selalu gembira dan friendly sama tamu sehingga ada kenangan indah di Grand Zuri," tuturnya.
Berbagai acara diselenggarakan untuk merayakan pertambahan usia Grand Zuri. Mulai senam massal, bakti sosial ke panti asuhan, berbagi takjil, lomba gambar, rafting karyawan, dan acara puncak perayaan ulang tahun di Hotel Grand Zuri Malioboro, Selasa kemarin.
Selain pentas dari setiap departemen, acara tersebut juga dimeriahkan dengan pembagian doorprize berupa kulkas, sepeda, televisi, dan hadiah lainnya untuk karyawan.
Acara ini dihadiri tamu hotel, pengemudi becak, pegawai Trans Jogja, warga lingkungan sekitar, muspida, rekanan corporate, rekanan media, maupun sesama hotelier.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement

Berikut Sejumlah Destinasi Wisata Berbasis Pedesaan di Bantul
Advertisement
Berita Populer
- Bupati Kulonprogo Tolak Mobil Dinas Baru
- Perusakan Nisan Makam di Baturetno, Ini Kata Polres Bantul
- Jelang Iduladha, Pemkab Sleman Minta Peternak dan Penjual Hewan Kurban Tidak Bawa Hewan dari Daerah Endemis Antraks
- Jadi Tuan Rumah Porda DIY 2027, Dikpora Kulonprogo Canangkan Peremajaan Fasilitas
- Buka Musda Golkar DIY, Bahlil Minta Ketua Terpilih Segera Konsolidasi hingga Tingkat Desa
Advertisement