UPN Veteran Juarai Lomba Video Pajak
Advertisement
Harianjogja.com, SLEMAN--Mahasiswa UPN Veteran Yogyakarta (UPNVY) meraih juara I dalam ajang Lomba Video Pajak. Lomba ini merupakan salah satu program kerja sama antara Tax Center UPNVY dengan Kantor Wilayah (Kanwil) Direktorat Jenderal Pajak DIY dan dilaksanakan Rabu (14/11/2018).
Kepala Bidang Perpajakan dan Ketua Tax Center UPNVY Sri Luna Murdianingrum mengatakan kegiatan Lomba Vidio Pajak bertujuan untuk menyadarkan masyarakat khususnya mahasiswa agar sadar membayar pajak. "Selain itu untuk memotivasi mahasiswa agar kreatif dan inovatif," katanya, Kamis (15/11/2018).
Advertisement
Kegiatan lomba ini diikuti 21 peserta dari seluruh mahasiswa aktif yang ada di DIY. Pemenang Lomba Vidio Pajak dari UPNVY diraih Rahmat Nur Isni, Nurrokhmah Ayu Rokhayani, dan Elsya Audita Fitranandha dengan judul Pajak Kita Untuk Kita. Ketiganya adalah mahasiswa aktif dari Program Studi Teknik Informatika Fakultas Teknik Industri.
"Bagi para pemenang berhak mendapatkan hadiah berupa tropi, uang tunai dan bingkisan dari Kanwil Direktorat Jenderal Pajak DIY," jelas Luna.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Vanuatu Kembali Diguncang Gempa Bumi Besar, Kali Ini Magnitudo 6,1
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Berduel Malam Ini, Berikut Susunan Pemain Persija vs PSS Sleman
- Tol Jogja-Solo: Beroperasi Gratis, Begini Kondisi Ruas Tol Klaten-Prambanan
- Jadwal KRL Jogja Solo Terbaru Selama Libur Nataru Berlaku 22 Desember 2024 hingga 5 Januari 2025
- Jadwal KRL Solo Jogja Terlengkap Selama Libur Nataru, Berlaku 22 Desember 2024 hingga 5 Januari 2025
- Jadwal KA Bandara YIA dari Stasiun Tugu Jogja Selama Libur Nataru Berlaku 22 Desember 2024 hingga 5 Januari 2025
Advertisement
Advertisement