Advertisement
Begini Cara Kelurahan di Jogja Lakukan Regenerasi Bagi Pelaku Seni

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA- Kelurahan Prenggan Kotagede, Kota Jogja pada Maret 2019 ini akan dilaksanakan program pelatihan bagi kelompok kesenian. Selain melestarikan kesenian tradisional, kelurahan juga menyiapkan regenerasi pelaku kesenian agar tetap lestari.
Lurah Prenggan, Kotagede, Kota Jogja Heriyatun mengatakan ada sejumlah kegiatan seni yang akan dilakukan seperti pelatihan tari, keroncong, membatik hingga MC bahasa Jawa. Untuk tari-tarian, kelompok yang disasar adalah anak-anak. Mereka akan mendapatkan pelatihan agar bisa melestarikan kesenian tradisional yang ada. "Untuk kelompok keroncong masih didominasi kalangan orangtua. Bapak, Ibu. Yang remaja belum meminat. Nantinya akan kami regenerasi, akan dikenalkan," katanya kepada Harian Jogja, Senin (4/3/2019).
Advertisement
Selain seni keroncong, seni karawitan juga disiapkan regenerasinya. Hal itu dilakukan agar kesenian yang berkembang di masyarakat bisa terus dilestarikan. Sementara ini, katanya, kelompok-kelompok seni yang ada masih mempertahankan bentuk kesenian tradisional. "Kami akan lakukan pengenalan secara bertahap kepada para remaja untuk regenerasi. Tapi kami masih terbentur dengan anggaran sehingga pelibatan kalangan remaja dilakukan secara bertahap," katanya.
Di wilayah Prenggan, katanya, banyak pelaku seni yang aktif. Mereka bisa melakukan gelar seni secara mandiri. Mereka juga tidak tergantung dengan dana kelurahan. "Kami baru akan lakukan gelar potensi kesenian pada tahun depan. Selain untuk menampilkan seluruh potensi seni dan budaya di wilayah juga sebagai sarana ekspresi kelompok-kelompok seni yang ada," ujarnya.
Menurutnya, potensi kesenian yang berkembang di Prenggan sudah baik. Apalagi, katanya kampung Wingon tersebut menjadi salah satu kampung rintisan kelurahan budaya. Salah satu kegiatannya, gelar band remaja. "Ada Komunitas remaja yang melaksanakan itu. Tidak hanya musik tradisional, tetapi juga yang kontemporer. Tidak hanya dari Winong tetapi juga di luar kampung tersebut," katanya.
Kepala Dinas Kebudayaan Kota Jogja, Eko Suryo Maharsono mengatakan tahun ini setiap kelurahan akan menyajikan pentas seninya masing-masing. Disbud juga memberikan pembinaan. Pembinaan diberikan untuk membekali masing-masing kelompok seni di kelurahan. "Pembinaan diberikan untuk menghidupkan kembali kesenian yang sudah lama vakum. Misalkan di Prenggan Kotagede dengan kesenian Srandul. Ini yang akan kami lakukan," ucapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

80 Persen Lebih Warga Gaza Mengungsi Sejak Serangan Israel 7 Oktober
Advertisement

Jelang Natal Saatnya Wisata Ziarah ke Goa Maria Tritis di Gunungkidul, Ini Rute dan Sejarahnya
Advertisement
Berita Populer
- Jalur Alternatif ke Gunungkidul Dibuka saat Nataru, Tanpa Lewat Tanjakan Piyungan-Patuk
- Ade Armando Singgung Politik Dinasti di Jogja, Massa Aksi Ancam Copot Semua Baliho PSI di DIY
- Ratusan Mobil Angkutan Barang Terjaring Razia di Perbatasan Jogja
- Sempat Dianggap Hama, Bunga Amarilis Patuk Kini Jadi Primadona Wisatawan
- Tanggapi Video Ade Armando, DPRD DIY : Rendahkan dan Lukai Rakyat Jogja
Advertisement
Advertisement