Advertisement
Sehari 4 PDP di DIY Dilaporkan Meninggal Dunia, Kasus Positif Tambah Satu

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA-Gugus Tugas Penanganan Covid-19 DIY melaporkan satu penambahan kasus positif pada Selasa (16/6/2020). Sementara dua pasien dinyatakan sembuh sedangkan kematian pasien dalam pengawasan (PDP) cukup banyak, yakni empat orang.
Juru Bicara Pemerintah Daerah (Pemda) DIY untuk Penanganan Covid-19, Berty Murtiningsih, menjelaskan penambahan kasus yakni Kasus Kasus 275, laki-laki 51 tahun warga Gunungkidul. "Riwayat perjalanan dari Surabaya," ungkapnya.
Advertisement
Laporan ini berdasarkan hasil uji laboratorium pada 62 sampel dari 45 orang. Jumlah sampel yang diujikan relatif lebih sedikit dibanding biasanya karena hanya dua laboratorium yang beroperasi, yakni Balai Besar Teknik Kesehatan Lingkungan dan Pengendalian Penyakit (BBTKL PP) dan RSUP Sardjito. "Yang lain belum ada keterangan," katanya.
Adapun kasus sembuh yakni Kasus 234, laki-laki 28 tahun warga Karangmojo, Gunungkidul dan Kasus 246, laki-laki 26 tahun warga Karangmojo, Gunungkidul. Kedua kasus ini merupakan bagian dari klaster pemasok ikan. Kasus 234 adalah kasus pertama dari klaster tersebut.
Sementara PDP meninggal meliputi perempuan 44 tahun warga Sleman, dengan RDT non reaktif; laki-laki 65 tahun warga Kota Jogja, dengan riwayat penyakit TB; laki-laki 59 tahun warga Kota Jogja, dengan riwayat penyakit gagal ginjal; dan laki-laki 51 tahun warga Sleman, dengan riwayat penyakit asma.
Dengan penambahan ini maka total kasus positif di DIY menjadi sebanyak 273 kasus, dengan 213 kasus telah sembuh. Sementara yang masih menunggu proses laboratorium sebanyak 154 orang, dan PDP masih dalam perawatan sebanyak 85 orang.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Iran Isyaratkan Bersedia Negosiasi Nuklir Jika AS Tidak Lagi Menyerang
Advertisement

Kampung Wisata Bisa Jadi Referensi Kunjungan Saat Liburan Sekolah
Advertisement
Berita Populer
- Polresta Jogja Sita Ratusan Botol Miras Oplosan Siap Dipasarkan
- Konflik Antarnegara Bisa Berdampak pada Harga Energi di Indonesia
- Liburan Sekolah, Desa Wisata Bisa Menjadi Tujuan Alternatif Berwisata di Gunungkidul
- Kerja Sama Pemda DIY-BSSN Ditingkatkan untuk Keamanan Siber
- Perekrutan Guru dan Tenaga Kependidikan Sekolah Rakyat Harus Sesuai Domisili
Advertisement
Advertisement