Advertisement

Temui Kevikepan DIY, Sri Muslimatun Usung Toleransi Politik dalam Pilkada

Abdul Hamied Razak
Rabu, 28 Oktober 2020 - 13:27 WIB
Bernadheta Dian Saraswati
Temui Kevikepan DIY, Sri Muslimatun Usung Toleransi Politik dalam Pilkada Sri Muslimatun saat bersilaturrahmi dengan Kevikepan Jogja, Rabu (28/10/2020). - Ist

Advertisement

Harianjogja.com, SLEMAN - Kontestasi Pilkada menjadi momentum adu strategi untuk meraup suara sebanyak-banyaknya. Mendatangi tokoh masyarakat atau elit-elit lokal yang memiliki basis massa, lazim dilakukan para kontestan.

Berbeda dengan Sri Muslimatun, paslon nomor urut 2 di Pilkada Sleman memilih pendekatan keberagaman. Ia bersilaturahmi dengan tokoh agama Katolik yangg menjadi pengurus Kevikepan Jogja dalam rangka sosialisasi program kerja melalui konsep “toleransi politik.” Menurutnya, toleransi politik adalah instrumen yang dapat bergerak fleskibel menghimpun potensi keberagaman.

Advertisement

“Perbedaan agama, suku, budaya tak perlu lagi diperdebatkan. Saya ingin politik menjadi instrumen untuk memperkuat toleransi sekaligus alternatif baru membangun Sleman,” jelasnya, Rabu (28/10/2020).

Hadir dalam perteman itu pimpinan kevikepan, antara lain Romo Adrianus Maradiyo dan Romo Sapto Nugroho. Mereka berbincang seputar kondisi sosial dan potret keberagaman yang perlu diperhatikan. "Kami senang dan menyambut baik gagasan “politik toleransi.” Harapan kami seluruh perbedaan dapat terkonsolidasi secara matang agar pembangunan lebih tertata,” ujar Romo Sapto.

Baca Juga: Dua Objek Wisata di Kulonprogo Deklarasikan Wisata Aman di Tengah Pandemi

Di sisi lain, Muslimatun mengakui masih banyak anggapan bahwa politik hanya urusan kepentingan. Para kontestan Pilkada cenderung merapat kepada kelompok dengan basis massa yang banyak. Padahal lebih dari itu, politik dapat digunakan untuk menjaring aspirasi dari berbagai komponen masyarakat, tanpa melihat mayoritas atau minoritas.

“Politik toleransi itu kan sifatnya menyatukan berbagai aspirasi, sehingga dalam pembangunan ada partisipasi dari semua komponen. Saya menilai, Kevikepan ini komponen yang sangat penting untuk dilibatkan,” kata Muslimatun.

Dalam kesempatan ini Muslimatun juga menerima pakta integritas dari Forum Masyarakat Katolik Kabupaten Sleman. Pakta integritas berisi gerakan moral untuk komitmen kebangsaan.

Baca Juga: Inovasi Baru Taman Pintar Jogja, Keliling Secara Virtual

“Saya mendukung sepenuhnya gerakan berbasis kebangsaan. Biarkan masyarakat tahu kalau saya menjadikan politik sebagai ikatan untuk keberagaman, ikatan untuk membangun kesejahteraan,” ujar sosok yang dikenal Ibune wong Sleman itu.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Pemerintah Perpanjang Kenaikan HET Beras Premium untuk Jaga Stok di Pasaran

News
| Selasa, 19 Maret 2024, 14:47 WIB

Advertisement

alt

Ribuan Wisatawan Saksikan Pawai Ogoh-Ogoh Rangkaian Hari Raya Nyepi d Badung Bali

Wisata
| Senin, 11 Maret 2024, 06:07 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement