Advertisement
Hadapi Potensi Bencana, Kalurahan Tlogoadi Jadi Destana Ke 62
Suasana gladi lapang penanganan angin kencang di Kalurahan Tlogoadi, Mlati, Sleman, Jumat (19/2/2021). - Harian Jogja/Abdul Hamid Razak
Advertisement
Harianjogja.com, SLEMAN- Kalurahan Tlogoadi, Kapanewon Mlati dikukuhkan sebagai Desa Tangguh Bencana (Destana), Jumat (19/2/2021). Pengukuhan ini menambah jumlah kalurahan Destana yang dimiliki Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sleman.
Plt. Asisten Sekretaris Daerah Bidang Pemerintahan dan Kesra Kabupaten, Joko Supriyanto mengatakan pengukuhan yang diawali dengan gladi lapang penanganan angin kencang tersebut merupakan salah satu upaya untuk melakukan persiapan dalam menghadapi terjadinya bencana alam. "Selain itu pelaksanaan gladi lapang penanggulangan bencana ini juga sebagai Langkah untuk menyamakan persepsi dan mematangkan koordinasi antar instansi terkait penanganan bencana," ujarnya di sela-sela kegiatan.
Advertisement
Menurutnya, Pemkab tidak akan mampu melakukan mitigasi bencana tanpa dukungan dan peran aktif dari masyarakat, tim relawan dan para pemangku kepentingan lainnya. Pemkab senantiasa berupaya untuk membekali masyarakat dengan pengetahuan dan keterampilan mitigasi bencana. "Melalui gladi ini kita berbagi peran, siapa melakukan apa dan bagaimana caranya," jelas Joko.
Kepala Bidang Pencegahan dan Kesiapsiagaan Bidang Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD Sleman, ST. Haenry Dharma Widjaja menjelaskan wilayah Sleman memiliki beberapa ancaman bencana. Bencana tersebut yaitu Erupsi Merapi, gempa bumi, angin kencang, tanah longsor dan banjir. Saat ini di Kabupaten Sleman sudah terdapat 62 Destana.
"Pengukuhan dan gladi lapang ini sebagai wujud kesiapsiagaan warga masyarakat dalam menghadapi bencana serta meningkatkan kapasitas kelembangaan masyarakat dalam pengelolaan sumber daya dan pemeliharaan kearifan lokal dalam pengurangan resiko bencana," jelasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Putusan MK Perkuat KKI dan Kolegium, Kemenkes Beri Dukungan Penuh
Advertisement
Wisata ke Meksiko Dilarang Bawa Vape, Turis Terancam Penjara 8 Tahun
Advertisement
Berita Populer
- Kawasan Industri Sentolo Dilirik Perusahaan Farmasi dan Kosmetik
- Jadwal KA Prameks Jogja-Kutoarjo dan Sebaliknya Sabtu 31 Januari 2026
- Layanan SIM Keliling Alun-Alun Kidul Jogja Sabtu 30 Januari 2026 Libur
- SIM Keliling Sleman Buka Sabtu Malam 31 Januari 2026, Ini Tempatnya
- UMKM dan Koperasi Desa di Kulonprogo Perkuat Rantai Pasok MBG
Advertisement
Advertisement



