Setelah Divaksin Masih Bisa Terpapar Covid-19? Begini Penjelasan Dinkes Sleman
Advertisement
Harianjogja.com, SLEMAN--Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Sleman Joko Hastaryo menyatakan ada kemungkinan orang yang sudah divaksin masih bisa terkena Covid-19. Secara aturan, setelah pemberian vaksin dosis pertama, masih diikuti dengan dosis kedua. Sebab dosis pertama, kata Joko, kekebalannya belum terbentuk.
"Orang yang sudah mendapat 2 dosis vaksin memang masih bisa tertular virus Corona," kata Joko, Rabu (7/4/2021).
Advertisement
Hanya saja, setelah pemberian vaksinasi Covid-19 gejala yang diterima tidak akan terlalu berat. Sebab virus yang masuk lebih sedikit dibandingkan dengan yang belum divaksin. Pemberian vaksin untuk melindungi tubuh dari efek berbahaya virus.
BACA JUGA : Menipis, Stok Vaksin di Sleman Hanya Tersisa 600 Dosis
"Infeksi dapat terjadi kapan saja sehingga vaksinasi membantu untuk menangkal masalah serius yang mungkin dipicunya. Makanya, yang tidak kalah penting setelah divaksin tetap harus menerapkan protokol kesehatan setelah divaksin," katanya.
Hingga kini, kata Joko, belum ada temuan atau laporan SDM Kesehatan setelah divaksin kembali terpapar Covid-19. "Kalau soal vaksinasi mampu meningkatkan kepercayaan diri SDM Kesehatan, itu secara subyektif memang demikian. Dan sejauh ini belum ada SDM Kesehatan yang kembali terpapar Covid, ya mudah-mudahan tidak ada," harap Joko.
Terkait KIPI, Joko mengatakan sejauh ini belum dilaporkan adanya KIPI berat. KIPI yang dialami penerima vaksin masih tergolong ringan. Artinya semua yang telah berhasil divaksin tetap sehat dan tidak ada keluhan dalam kesehatan yang berarti. "Tapi sebaiknya minta penjelasan Ketua Pokja KIPI Kabupaten Sleman saja soal KIPI ini," ujar Joko.
BACA JUGA : Stok Vaksin di Bantul Tinggal 5.290 Vial, Nasib Vaksinasi Lansia?
Terpisah, Kepala Bagian Hukum, Organisasi dan Humas RSUP Dr Sardjito Banu Hermawan mengatakan masalah kepercayaan diri saat menangani pasien Covid-19 sudah menjadi hal lumrah bagi tenaga kesehatan. Bahkan sebelum diberi vaksin.
"Kalau tenaga kesehatan selalu percaya diri mas, karena ini tugas dan terikat sumpah. Dan alhamdulillah sampai saat ini tidak ada (lagi) yang terpapar Covid-19," ujar Banu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Pesawat Militer China dan Rusia Masuk Zona Udara Korea Selatan Tanpa Permisi
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Politikus PKB Usulkan Gubernur Dipilih DPRD
- Jusuf Kalla Tanggapi Rencana Pemulangan Mary Jane
- Menangi Pilkada, Jalan Menuju Rumah Harda di Godean Dipenuhi Karangan Bunga
- Bawaslu Bantul Lakukan Pengawasan Ketat Pelaksanaan Rekapitulasi Hasil Pilkada
- Seminar Penyuluh Antikorupsi: Gratifikasi Adalah Maut
Advertisement
Advertisement