Advertisement
Pemkab Targetkan Vaksinasi Covid-19 di Kulonprogo Capai 75 Persen pada Oktober Mendatang

Advertisement
Harianjogja.com, KULONPROGO--Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kabupaten Kulonprogo menargetkan angka capaian vaksinasi Covid-19 di wilayah ini mencapai 75 persen pada Oktober 2021 mendatang. Saat ini, gugus tugas menambah dosis vaksinasi Covid-19 harian sebanyak 2.500 dosis.
Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kabupaten Kulonprogo Baning Rahayujati mengatakan dengan adanya penambahan dosis vaksinasi Covid-19 harian di Kabupaten Kulonprogo harapannya mampu menyelesaikan target vaksinasi dosis pertama bagi seluruh masyarakat di wilayah ini pada akhir tahun nanti.
Advertisement
"Oleh karena itu, kami berharap agar pendistribusian vaksin Covid-19 yang dilakukan oleh Dinkes DIY. Upaya percepatan vaksinasi Covid-19 juga harus dibarengi dengan stok vaksin di tingkat kabupaten," kata Baning pada Kamis (12/8/2021).
BACA JUGA: Pembatasan Rumah Ibadah di Gunungkidul Dilonggarkan
Penambahan dosis vaksinasi Covid-19 perlu dilakukan guna mempercepat pencapaian vaksinasi Covid-19. Sebelumnya, dosis vaksinasi Covid-19 yang disiapkan oleh gugus tugas hanya mencapai 1.000 sampai dengan 2.000 dosis vaksin.
Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kulonprogo, Sri Budi Utami, menuturkan, saat ini baru 27 persen capaian vaksinasi di Kabupaten Kulonprogo dari 376.000 target penerima vaksin.
"Kendati demikian, pemerintah akan mengejar sasaran vaksinasi dengan mempercepat program vaksin agar selesai pada akhir Oktober," kata Sri Budi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Pembangunan Sekolah Rakyat Ditargetkan Rampung Sebanyak 135 Lokasi pada 2026
Advertisement

Jembatan Kaca Seruni Point Perkuat Daya Tarik Wisata di Kawasan Bromo
Advertisement
Berita Populer
- Pembangunan Jalan Alternatif Sleman-Gunungkidul Segmen B Segera Dimulai, Pagu Rp73 Miliar
- Luncurkan SPPG di Tridadi Sleman, Menko Muhaimin Ungkap Efek Berantai Bagi Masyarakat
- Produk UMKM Kota Jogja Diminati Peserta Munas VII APEKSI 2025
- Investasi di Sektor Utara Gunungkidul Bakal Digenjot
- Polisi Menangkap Tiga Pelaku Penganiayaan Ojol Pengantar Makanan di Pintu Masuk UGM
Advertisement