Advertisement

Pelantikan Lurah Akan Digelar 2 Kali

David Kurniawan
Rabu, 10 November 2021 - 12:47 WIB
Sunartono
Pelantikan Lurah Akan Digelar 2 Kali Ilustrasi. - Freepik

Advertisement

Harianjogja.com, WONOSARI – Pemkab Gunungkidul mulai mempersiapkan proses pelantikan lurah terpilih dalam pemilihan di 58 kalurahan yang berlangsung di akhir Oktober lalu. Rencananya pelantikan dilaksanakan pada akhir Desember mendatang.

Kepala Bidang Pemerintahan Desa, Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak Keluarga Berencana Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DP3AKBPMD) Gunungkidul, Kriswantoro mengatakan, usai pelaksanaan pemilihan, panitia di kalurahan wajib menyerahkan hasil pemilihan ke Badan Permusyawaratan Kalurahan (Bamuskal). Selanjutnya, hasil tersebut diserahkan ke pemkab untuk proses penerbitan Surat Keputusan pengesahan.

Advertisement

BACA JUGA : Persiapan Pemilihan Lurah Final, Tim Anti Huru Hara

Sesuai dengan tahapan, seharusnya penyerahan hasil pilihan ke pemkab paling lambat diterima di minggu ini. Meski demikian, Kriswantoro belum bisa memberikan detail yang menyerahkan hasil pemilihan karena sedang dinas ke luar kota.

“Detailnya belum bisa saya laporkan, tapi yang jelas seharusnya di minggu ini seluruh hasil pemilihan di 58 kalurahan sudah masuk ke kami,” katanya saat dihubungi, Rabu (10/11/2021).

Dia berharap kepada bamuskal yang belum menyerahkan bisa segera menyelesaikan kewajibannya sehingga proses tidak mengganggu dalam tahapan pilihan lurah selanjutnya. Usai pemilihan rencananya akan dilakukan pelantikan terhadap 58 lurah terpilih.

Kriswantoro mengungkapkan, meski pelaksanaan pemilihan dilakukan secara serentak, namun untuk pelantikan akan dilaksanakan dua kali. Hal ini dikarenakan ada dua kalurahan yang masa jabatan lurahnya di akhir Desember sehingga tidak bisa dilantik serentak.

Rencananya pelantikan untuk 56 lurah dilaksanakan pada 17 Desember mendatang. Sedangkan untuk Lurah Pengkol, Nglipar dan Semoyo, Patuk pelantikan baru dilakukan pada 30 Desember.

“Disesuaikan dengan habisnya masa jabatan lurah,” katanya.

Terpisah, Carik Karangasem, Ponjong, Krisnawati mengatakan, pilihan lurah berjalan dengan lancar aman dan tertib. Adapun hasil dari pemilihan sudah diketahui bersama dan tinggal dilakukan pelantikan sesuai dengan jadwal yang ditetapkan oleh pemkab.

BACA JUGA : Suami Mantan Wakil Bupati Kalah, Ini Daftar Lengkap Hasil 

Menurut dia, tahapan pemilihan di Karangasem sempat terkendala karena saat pendaftaran hanya ada satu bakal calon dan harus melalui perpanjangan. Pada saat perpanjangan ada tambahan dua pendaftar sehingga terhindar dari penundaan pemilihan di 2024.

“Memang sesuai prosedur dan semua berjalan dengan baik karena tidak ada penundaan pemilihan di Karangasem,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Dipimpin Nana Sudjana, Ini Sederet Penghargaan Yang Diterima Pemprov Jateng

News
| Kamis, 25 April 2024, 17:17 WIB

Advertisement

alt

Sandiaga Tawarkan Ritual Melukat ke Peserta World Water Forum di Bali

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 19:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement