Mudik ke Jogja, Sultan: Ingat, Pandemi Belum Selesai!
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA--Gubernur DIY Sri Sultan HB X menyatakan DIY sepenuhnya dibuka untuk pemudik saat Lebaran. Namun mereka diimbau untuk tetap mematuhi protokol kesehatan.
Sultan menegaskan DIY harus siap menghadapi gelombang pemudik yang diperkirakan bakal meningkat pada Lebaran 2022. Hal ini lantaran Pemerintah Pusat sudah mengizinkan sehingga mobilitas dari satu daerah ke daerah lain untuk masa Lebaran.
Advertisement
"Kalau memang dimungkinkan silakan [datang ke Jogja]," ucap Sultan saat diwawancarai wartawan di kompleks Kepatihan, Senin (11/4/2022).
BACA JUGA: Geng Pelaku Klithih Gedongkuning Berinisial M, Ini Nama-Nama Geng di Jogja
Pemerintah memberikan izin mudik ini tidak lepas dari kondisi kasus harian yang terus menurun. "Karena memang sudah dimungkinkan untuk mobilitas lebih tinggi, karena diperbolehkan ya sudah," ujarnya.
Akan tetapi HB X mengingatkan kepada seluruh elemen masyarakat yang akan mudik ke Jogja agar tetap mematuhi prokes. Karena sampai saat ini pandemi belum berakhir.
"Kalau enggak atau ya mereka harus mematuhi protokol kesehatan dan masker saja. Karena [diperbolehkan mobilitas] itu bukan berarti pandemi tidak ada [berakhir]," ucap Sultan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Otak Kasus Tindak Pidana Perdagangan Orang Bakal Diringkus Polri
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal SIM Keliling Ditlantas Polda DIY Hari Jumat 22 November 2024: Di Kantor Kelurahan Godean
- Jadwal Terbaru Kereta Bandara YIA dari Stasiun Tugu Jumat 22 November 2024, Harga Tiket Rp20 Ribu
- Jadwal dan Tarif Tiket Bus Damri Titik Nol Malioboro Jogja ke Pantai Baron Gunungkidul Jumat 22 November 2024
- Jadwal dan Lokasi Bus SIM Keliling Kota Jogja Jumat 22 November 2024
- Prakiraan Cuaca BMKG Jumat 22 November 2024: DIY Hujan Ringan Siang hingga Malam
Advertisement
Advertisement