Advertisement

Polda DIY: Babarsari Sudah Kondusif, Begini Kronologi Kerusuhan

Anisatul Umah
Senin, 04 Juli 2022 - 19:47 WIB
Arief Junianto
Polda DIY: Babarsari Sudah Kondusif, Begini Kronologi Kerusuhan Kabid Humas Polda DIY, Kombes Pol Yuliyanto. - Harian Jogja/Anisatul Umah

Advertisement

Harianjoja.com, SLEMAN -- Polda DIY memastikan kondisi di Seturan dan Babarsari saat ini sudah kondusif pasca kerusuhan yang terjadi Senin (4/7/2022) siang.

"Sudah kondusif sudah lancar kembali. Seturan dan Babarsari kondusif sampai saat ini," ucap Kabid Humas Polda DIY, Kombes Pol Yuliyanto saat ditemui di Polda DIY, Senin.

Advertisement

Menurutnya, kerusuhan yang terjadi di Babarsari, Senin siang, merupakan peristiwa lanjutan dari kerusuhan di tempat karaoke yang berada di wilayah Caturtunggal, Depok, Sabtu (2/7/2022) dini hari.

BACA JUGA: Kerusuhan Terjadi di Babarsari, Sultan: Polisi Jangan Cuma Melerai, Tangkap Pelakunya!

Yulianto menjelaskan, sebelum terjadinya kerusuhan, sejumlah orang mendatangi Polda DIY untuk menanyakan kelanjutan proses hukum atas penganiayaan yang menimpa salah satu rekan mereka pada Sabtu dini hari. 

"Setelah itu, mereka lantas menuju ke Babarsari. Saat itulah kerusuhan terjadi," jelasnya.

Diberitakan sebelumnya, setidaknya ada tujuh sepeda motor dan ruko terbakar akibat kerusuhan yang awalnya dipicu oleh bentrok dua kelompok massa tersebut. Selain itu, sebanyak tiga orang pun terluka.

"Sebenarnya yang dibakar adalah kursi di depan ruko. Jadi tidak sampai rukonya ludes terbakar. Api tidak sampai ke atap," ucap Yulianto.

Kronologi

Pada Sabtu dini hari, di salah satu tempat karaoke di Babarsari, terjadi insiden perkelahian beberapa orang dari dua kelompok massa. Insiden ini setidaknya mengakibatkan sejumlah orang terluka dan sejumlah bagian bangunan tempat karaoke rusak. Beruntung, polisi yang datang lantas membubarkan aksi tawuran itu.  

Tak berhenti sampai di situ, salah satu kelompok massa yang merasa tidak puas lantas melakukan penyerangan di kawasan Perum Jambusari, Ngemplak, Sleman, Sabtu, sekitar pukul 05.00 WIB. Penyerangan itu juga mengakibatkan sejumlah orang terluka. 

Selang dua hari, Senin pagi, sekelompok orang mendatangi Polda DIY. Mereka meminta pertanggungjawaban atas insiden penyerangan di Jambusari yang mengakibatkan salah satu rekan mereka menjadi korban. 

Setelah meninggalkan Polda DIY, mereka lantas menuju ke area Babarsari. Saat itulah kemudian kerusuhan terjadi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Investasi Senilai Rp16 Triliun, Pabrik Vendor Apple Dibangun di Indonesia

News
| Rabu, 15 Januari 2025, 18:27 WIB

Advertisement

alt

Bali Masuk 20 Besar Destinasi Wisata Terbaik di Asia Tahun 2025

Wisata
| Selasa, 07 Januari 2025, 22:27 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement