Advertisement

Promo Desember

Gaung Gamelan Tandai Pembukaan Yogyakarta Gamelan Festival 2023

Galih Eko Kurniawan
Minggu, 20 Agustus 2023 - 22:57 WIB
Galih Eko Kurniawan
Gaung Gamelan Tandai Pembukaan Yogyakarta Gamelan Festival 2023 Gaung Gamelan menandai dibukanya Yogyakarta Gamelan Festival 2023 di Stadion Kridosono, Jogja, Minggu (20/8/2023). - Harian Jogja - Arif Junianto

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA—Yogyakarta Gamelan Festival ke-28 (YGF28) resmi dibuka dengan perhelatan Gaung Gamelan di Stadion Kridosono sekitar pukul 15.30 WIB, Minggu (20/8/2023).

Sekitar 700 pengrawit dari 28 kelompok karawitan yang terlibat dalam Gaung Gamelan dengan 28 pangkon gamelan tampil dalam acara pembukaan itu. YGF28 yang kali ini mengusung tema Gamelan: Beyond Sound, dibuka langsung Gubernur DIY, Sri Sultan HB X.

Advertisement

Project Director YGF28 Ishadi Sahida menuturkan perhelatan kali ini tidak lepas dari para pendahulu yang sudah menggunakan waktunya untuk memperkenalkan gamelan.

“Kami yang berdiri di sini bukan semuanya pengrawit yang bisa memainkan gamelan, kami di sini hadir sebagai satu kesatuan sepakat gamelan adalah semangat yang kami bawa sekarang untuk bisa berkontribusi dalam peradaban dunia saat ini,” kata Ari Wulu, sapaan akrabnya, Minggu.

Gaung Gamelan sebagai bentuk kontribusi merayakan gamelan yang menjadi warisan budaya tak benda yang ditabuh tanpa amplifikasi elektrik. Harapannya, dengung dan suara gamelan bisa mencapai seluruh penjuru semesta dan menyadarkan manusia serta mengandung doa setelah melewati dua tahun pandemi Covid-19.

YGF merupakan sebuah perayaan atas gamelan, yang menjadi tempat berkumpul para pemain dan pecinta gamelan seluruh dunia, dan sudah diselenggarakan sejak 1994 oleh mendiang Sapto Raharjo.

Kepala Dinas Kebudayaan DIY Dian Lakshmi Pratiwi menuturkan gamelan telah ditetapkan sebagai warisan budaya tak benda ke-12 yang dimiliki Indonesia pada 15 Desember 2021 oleh Unesco.

“Kami berterima kasih atas kerja sama Pemprov DIY dan komunitas, spirit Gamelan mampu menyatukan semua, mampu berkolaborasi,” ujarnya.

Ia menyebutkan penampil yang terlibat dalam Gaung Gamelan berasal dari 22 kelurahan yang dengan 400 sampai 700 pengrawit yang sudah mendapat bantuan hibah gamelan perunggu.

Dalam pidato pembukaannya, Sri Sultan berpendapat YGF28 bukan sekadar pentas seni, YGF akan mengajak untuk memasuki momentum pembelajaran hidup melalui harmonisasi irama yang dilakukan dengan merenungkan makna mendalam dibalut orkestrasi gamelan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja
Teknis Pemulangan Mary Jane Belum Jelas

Teknis Pemulangan Mary Jane Belum Jelas

Jogjapolitan | 10 hours ago

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

BPK Diminta Segera Mengaudit Dana Pemilu dan Pilkada

News
| Senin, 09 Desember 2024, 21:57 WIB

Advertisement

alt

Habiskan 60 Kambing per Hari Selama Libur Akhir Tahun, Ini Harga Porsi Sate Klathak Pak Pong

Wisata
| Sabtu, 07 Desember 2024, 18:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement