Advertisement
Berada di Sekitar Sesar Opak, Lima Kapanewon di Gunungkidul Ini Diklaim Rawan Gempa

Advertisement
Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL—BPBD Gunungkidul mengaku Bumi Handayani juga memiliki potensi gempa bumi terutama yang berbatasn dengan Kapanewon Pundong, Bantul yang pernah menjadi pusat gempa bumi 2006.
Kepala Pelaksana BPBD Gunungkidul, Purwono mengatakan Gunungkidul bagian selatan berpotensi besar gempa karena berbatasan dengan Pundong, Bantul di mana pusat gempa bumi berada pada 2006. “Gunungkidul relatif dekat dengan Sesar Opak yang ada di Bantul. Namun demikian dampaknya waktu itu tidak separah di Bantul. Terkait dengan pengaruh gempa di Jepang, sampai saat ini belum berpengaruh di wilayah Gunungkidul,” kata Purwono ditemui di kantornya, Jumat (5/1/2024).
Advertisement
Purwono menambahkan Sesar Opak merentang dari Wilayah Kretek dan Pundong di Bantul sampai perbatasan Prambanan dengan Kalasan. Rentangan sesar ini juga mengancam Wilayah Purwosari, Panggang, Patuk, Playen, dan Gedangsari di Gunungkidul.
“Itu kecamatan yang relatif dekat dengan Sesar Opak. Kalau melihat data 2006, semakin mendekati sesar, tingkat kerusakan semakin tinggi. Ilustrasinya, kalau yang berada di barat dekat sesar bisa sampai membuat genting rontok tapi kalau yang di timur seperti Girisubo paling hanya merasakan getaran saja,” katanya.
Menurut dia, upaya mitigasi dilakukan salah satunya melalui pembentukan Kalurahan Tangguh Bencana. Materi sosialisasi-edukasi tidak spesifik untuk gempa tapi lebih ke bencana secara umum. Simulasi tsunami juga dilakukan setiap tahun di Pantai Baron. “Dari 144 kalurahan, baru ada 88 yang merupakan kalurahan tangguh bencana. Tahun ini kami akan membentuk lagi tetapi hanya satu. APBD Gunungkidul terbatas soalnya,” ucapnya.
Tak hanya itu, Gunungkidul juga diakuinya baru memiliki empat early warning system (EWS) di wilayah pesisir. Kendati keempat EWS itu berfungsi dengan baik, tetapi menurut Purwono, jumlahnya masih kurang. Menurut dia, pemasangan EWS, semakin rapat semakin baik.
BACA JUGA: Wilayah Pantai Selatan Jogja Diguncang Gempa Bumi 8 Kali, Ini Titik Lokasinya
Bumi Handayani, kata dia, diuntungkan karena topografi yang memiliki tebing-tebing tinggi sehingga dampak tsunami apabila terjadi gempa relatif aman. Topografi tersebut berbeda dengan Bantul dan Kulonprogo yang memiliki pantai dengan hamparan pasir lepas tanpa bukit. “Kalurahan yang mendapat sertifikat [ready tsunami] dari UNESCO baru di Kalurahan Kemadang, baru satu,” lanjutnya.
Lebih jauh, dia menjelaskan gempa dengan skala Magnitudo 6,0 ke atas dapat menyebabkan tsunami. Apabila ada potensi tsunami, BMKG akan memberikan peringatan dalam waktu sekitar 10 menit setelah gempa. “Gempa di atas 6,0 untuk potensi tsunami yang menginformasikan BMKG ke Pusdalops. Nanti dari Pusdalops ke masyarakat,” ujar dia.
Sebelumnya, Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), Dwikorita Karnawati mengatakan Sesar Opak merupakan patahan yang berada di Wilayah DIY, tepatnya di sekitar aliran Sungai Opak. Panjang jalur sesarnya mencapai 45 kilometer di sepanjang aliran Sungai Opak.
Dia mengatakan aktivitas Sesar Opak pernah menyebabkan gempa bumi bersifat destruktif pada 27 Mei 2006. Korban tewas waktu itu mencapai 6.234 orang.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Kutuk Pembantaian Anak di Gaza, Malta Bakal Akui Negara Palestina Bulan Depan
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Mahasiswa Pengendara Motor Meninggal Ditabrak di Sleman, Polisi Sebut Pengemudi BMW Negatif Narkoba
- Polisi Tangkap Pelaku Penggelapan Mobil di Gondokusuman Kota Jogja
- Petugas Damkarmat BPBD Kulonprogo Evakuasi Ular Lanang Sapi di Pengasih
- 14 Titik di Kulonprogo Alami Longsor, BPBD Kerahkan Satu Alat Berat
- Populasi Berlebih, Hewan Kurban Asal Gunungkidul Siap Dijual ke Luar Daerah
Advertisement