Advertisement

Pilkada 2024, KPU Jogja Gandeng Disdukcapil Memastikan Akurasi Data Pemilih

Newswire
Kamis, 18 April 2024 - 10:57 WIB
Maya Herawati
Pilkada 2024, KPU Jogja Gandeng Disdukcapil Memastikan Akurasi Data Pemilih Ilustrasi. - Freepik

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA—Untuk memastikan akurasi penyusunan daftar pemilih pada Pilkada 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Jogja bakal melibatkan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil).

"Untuk sinkronisasi daftar pemilih, kami selalu berkolaborasi dengan Disdukcapil Kota Jogja," ujar Ketua KPU Kota Jogja Noor Harsya Aryosamodro di Jogja, Rabu (17/4/2024).

Advertisement

Harsya menuturkan bahwa penyusunan daftar pemilih Pilkada 2024 di Kota Jogja bakal mengacu daftar pemilih tetap (DPT) Pemilu 2024 yang tercatat 321.645 pemilih, terdiri atas 166.851 perempuan dan 154.794 laki-laki.

KPU Kota Jogja, lanjut dia, bakal melakukan pemutakhiran DPT Pemilu 2024 tersebut setelah mendapat data penduduk potensial pemilih pemilu (DP4) dari Kemendagri. Menurut dia, DP4 diperkirakan diterima KPU Kota Jogja pada bulan Mei 2024.

"Pemutakhiran menunggu DP4 dari Kemendagri Dirjen Dukcapil turun pada bulan Mei 2024," ujar Harsya.

BACA JUGA: Tertidur 22 Tahun Gunung Ruang Erupsi, Gempa hingga 944 Kali dalam Satu Hari

Untuk memastikan hak pilih seluruh warga terakomodasi, pihaknya akan melakukan pendataan warga Kota Jogja pada tanggal 27 November 2024 atau saat Pilkada Serentak 2024 berlangsung berusia 17 tahun.

"Pada tanggal 27 November dalam kartu keluarga (KK) sudah berusia 17 tahun yang sudah melakukan perekaman KTP-el atau yang belum," kata dia.

Berdasarkan Peraturan KPU (PKPU) Nomor 2 Tahun 2024, pemungutan suara serentak nasional dalam pemilihan gubernur dan wakil gubernur, bupati dan wakil bupati, serta wali kota dan wakil wali kota pada hari Rabu, 27 November 2024.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Antara

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

PM Israel Pastikan Serangan ke Rafah Terus Berjalan Tanpa Kesepakatan Sandera

News
| Rabu, 01 Mei 2024, 14:27 WIB

Advertisement

alt

Ada Gunung Menyerupai Piramida di China Bikin Heboh Warganet, Begini Penjelasan Ahli

Wisata
| Minggu, 28 April 2024, 10:37 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement