Advertisement

Promo November

Rekomendasi DPP PDIP untuk Calon Bupati Bantul Segera Keluar, Joko Purnomo Kah?

Stefani Yuliandriani Ria S. R & Jumali
Rabu, 31 Juli 2024 - 04:47 WIB
Ujang Hasanudin
Rekomendasi DPP PDIP untuk Calon Bupati Bantul Segera Keluar, Joko Purnomo Kah? Ilustrasi Pilkada / Antara

Advertisement

Harianjogja.com, BANTUL--DPC PDIP Bantul menegaskan belum menerima surat rekomendasi dari DPP PDIP terkait calon bupati dan wakil bupati yang akan diusung untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Pilkada Bantul 2024. 

"Belum turun [surat rekomendasi dari DPP PDIP], kita sudah menyampaikan plan A, B, C. Kita masih menunggu," ujar Sekretaris Tim Penjaringan Calon Bupati dan Wakil Bupati Bantul DPC PDIP Bantul, Rajut Sukasworo, Selasa (30/7/2024).

Advertisement

Dia menuturkan pihaknya telah mengajukan beberapa usulan calon bupati dan wakil Bantul yang akan diusung PDIP. Meski begitu, menurutnya keputusan akhir calon bupati dan wabup Bantul dalam Pilkada 2024 akan tetap mengikuti rekomendasi partai. 

Meski begitu, menurutnya surat rekomendasi dari DPP PDIP tersebut akan turun dalam waktu dekat.

"[DPC PDIP Bantul] Tinggal menunggu [surat rekom DPP PDIP], sudah dalam hitungan hari," ujarnya. 

Terkait koalisi, menurut Rajut, pihaknya akan menggandeng partai manapun yang sejalan dengan visi PDIP mengenai dengan pembangunan Bantul. 

"PDIP tidak mengenal koalisi, kita bangun kerjasama dengan semua partai. Prinsipnya kerjasama, [PDIP] tidak bisa sendirian, [perlu] kerjasama dengan banyak partai untuk percepatan pembangunan di Bantul," katanya. 

Sejauh ini komunikasi dengan partai lain terus dilakukan jelang pendaftaran pasangan calon bupati dan wakil bupati Bantul. Sejumlah partai yang diajak komunikasi, sejauh ini, kata Rajut adalah partai non-PKB.

"Dengan Golkar, dan partai lainnya sudah. Untuk komunikasi formal dengan PKB belum ada," katanya.

PDIP, kata Rajut siap bekerja sama dengan semua partai dengan catatan partai yang bekerjasama tidak mengintervensi calon yang diusung PDIP Bantul pada pilkada mendatang yakni Joko Purnomo.

Selain itu PDIP juga tidak akan melakukan intervensi terhadap calon yang diusung oleh partai yang bekerjasama dengan PDIP.

"Ya untuk siapa calon bupati dan calon wakil bupati bagi PDIP adalah kesepakatan bersama dengan partai yang diajak kerjasama," tegasnya.

BACA JUGA: Pilkada Bantul 2024, Pasangan Abdul Halim Muslih dan Aris Suharyanta dalam Posisi Menunggu

Selain itu, Rajut juga menyatakan sampai saat ini pihaknya juga belum menerima surat rekomendasi dari DPP PDIP terkait pasangan calon bupati dan wakil bupati yang akan diusung.

Oleh karena itu, saat ini pihaknya masih menunggu keputusan dari DPP PDIP terkait rekomendasi partai.  "Kami masih menunggu," ucapnya.

Sementara Ketua DPC PDIP Bantul, Joko Purnomo yang juga merupakan calon kepala daerah yang diusulkan dalam Pilkada Bantul belum dapat dihubungi hingga berita ini diterbitkan

Sementara sebelumnya Sekretaris PDIP DIY, Totok Hedi Santoso menyampaikan bahwa surat tugas terkait calon bupati dan wabup yang akan diusung PDIP telah diserahkan ke beberapa kandidat. 

"Surat tugas itu saya tidak tahu dialamatkan ke mana, karena langsung diberikan ke yang menerima dan tidak lewat pengurus DPD maupun DPC," katanya.

Menurutnya, surat tugas tersebut diberikan pengurus partai kepada calon calon kepala daerah untuk melakukan kinerja politik menjelang tahap pendaftaran kepala daerah. Nantinya, calon kepala daerah yang mendapat surat tugas tersebut masih akan dinilai terkait komunikasi dan hasil konsolidasi yang dilakukan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Pemerintah Inggris Dukung Program Makan Bergizi Gratis Prabowo-Gibran

News
| Jum'at, 22 November 2024, 10:47 WIB

Advertisement

alt

Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism

Wisata
| Selasa, 19 November 2024, 08:27 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement