Advertisement
Segini Kuota Calon Jemaah Haji Asal Gunungkidul di 2025

Advertisement
Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL—Kantor Kementerian Agama Gunungkidul mencatat ada 261 calon Jemaah haji yang berangkat ke Tanah Suci di tahun ini. Berbagai persiapan juga sudah dilakukan agar pelaksanaan ibadah dapat berjalan dengan lancar.
Kepala Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umrah, Kemenang Gunungkidul, Taufik Ahmad Soleh mengatakan, sudah ada kuota untuk calon Jemaah haji yang akan diberangkatkan di tahun ini. Total ada kuota sebanyak 252 orang yang masuk daftar berangkat.
Advertisement
BACA JUGA: Rencana Pembangunan Embarkasi Kulonprogo Tunggu Kemenag RI
Selain itu, juga ada sembilan kuota prioritas untuk lansia sehingga yang berangkat di 2025 sebanyak 261 jemaah. “Ada juga yang masuk daftar Cadangan sebanyak 80 orang. Mereka sewaktu-waktu bisa berangkat pada saat ada calon Jemaah yang masuk daftar berangkat berhalangan untuk menunaikan ibadah Haji,” kata Taufik, Selasa (11/2/2025).
Menurut dia, berbagai persiapan pemberangkatan juga sudah dilakukan. Calon Jemaah yang akan berangkat sudah mengurus dokumen pemberangkatan mulai dari paspor dan bio visa.
“Para Jemaah juga sudah melakukan pemeriksaan kesehatan untuk mengetahui kesiapan fisik sebagai sarana persiapan sebelum pemberangkatan,” katanya.
Meski sudah ada kuota pemberangkatan, Taufik mengakui hingga sekarang calon Jemaah belum melunasi biaya pelunasan perjalan ibadah haji. Kebijakan ini, masih menunggu peraturan presiden berkaitan dengan biaya pasti perjalanan ibadah ke Tanah Suci.
“Masih menunggu. Nanti setelah angka pastinya keluar, maka calon Jemaah harus segera melunasi agar bisa berangkat Ibadah Haji,” katanya.
Hal tak jauh berbeda diungkapkan oleh Kepala Kemenag Gunungkidul, Mukotip. Menurut dia, kepastian biaya pelunasan untuk ibadah masih menunggu kebijakan dari Pemerintah Pusat. “Yang berangkat tahun ini, rata-rata mendaftar haji di 2012 lalu,” katanya.
Dia menjelaskan, untuk pemberangkatan masih harus melalui berbagai tahapan yang panjang. Rencananya, calon Jemaah juga akan diberikan vaksin untuk meningkatkan kekebalan imunitas tubuh.
Selain itu, juga ada kegiatan manasik yang dilaksanakan di tingkat kapanewon maupun kabupaten. “Mudah-mudahan semua dapat berjalan lancar sehingga para Jemaah dapat menunaikan Ibadah Haji. Sebelum berangkat, juga harus menyiapkan fisik agar sehat sehingga menjanalan ibadah dengan baik,” katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement

Taman Wisata Candi Siapkan Atraksi Menarik Selama Liburan Lebaran 2025, Catat Tanggalnya
Advertisement
Berita Populer
- Pemkab Gunungkidul Salurkan 60 Unit Alat Bantu bagi Disabilitas
- Warga Berbah Ditangkap Pemilik Warung saat Ambil Dua Tabung Gas
- Capaian Vaksin PMK di Kulonprogo Sebesar 80 Persen
- BMKG DIY Keluarkan Peringatan Dini Potensi Hujan Lebat Disertai Petir dan Angin Kencang Malam Ini
- Maksimalkan Penerimaan Retribusi dan Pajak, Pemkot Teken Kerjasama TP2DD dengan BRI
Advertisement
Advertisement