Advertisement

KAI Commuter Siapkan Hadiah Rp50 Juta untuk Pengguna Kartu Multi Trip, Ini Kriterianya

Ujang Hasanudin
Selasa, 18 Maret 2025 - 21:37 WIB
Ujang Hasanudin
KAI Commuter Siapkan Hadiah Rp50 Juta untuk Pengguna Kartu Multi Trip, Ini Kriterianya Penumpang KRL sedang menempelkan atau "tapping" Kartu Multi Trip. - Ist/dok KAI Commuter

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA—KAI Commuter menyiapkan hadiah Rp50 juta untuk masyarakat pengguna Commuter Line yang menggunakan Kartu Multi Trip (KMT). Program ini ditujukan bagi pengguna KMT yang telah melakukan transaksi pembayaran tiket, isi ulang saldo (top-up), dan transaksi pembayaran lainnya sepanjang tahun 2025.

VP Corporate Secretary KAI Commuter, Joni Martinus mengatakan program ini merupakan apresiasi kepada pengguna KMT yang setia melakukan transaksi pembayaran maupun top-up saldo KMT.

Advertisement

“Total, KAI Commuter akan memberikan hadiah sebesar Rp50 juta rupiah tanpa dipotong pajak kepada dua pemenang yang akan dipilih dari pengguna KMT yang mengikuti program ini,” jelas Joni, dalam keterangannya, Selasa (18/3/2025)

Pada program ini terdapat dua kategori pemenang, yaitu transaksi terbanyak menggunakan KMT dan top-up saldo KMT terbanyak, yang berlaku mulai 1 Januari – 31 Desember 2025. Pengguna KMT juga tidak perlu melakukan registrasi lagi untuk mengikuti program ini. Cukup dengan menggunakan KMT yang telah dimiliki, maka seluruh transaksinya akan dihitung.

Joni juga menambahkan bahwa seluruh masyarakat atau pengguna Commuter Line di seluruh wilayah operasional dapat mengikuti program ini, kecuali pegawai KAI Group. “Pengguna KMT cukup melakukan transaksi dan top-up sebanyak-banyaknya. Semakin banyak transaksi, semakin besar kesempatan untuk memenangkan program ini,” tambah Joni.

BACA JUGA: Perhatikan! Jadwal KRL Solo Jogja Selama Puasa Ramadan 2025

KMT atau Kartu Multi Trip adalah uang elektronik dengan sistem saldo yang diterbitkan oleh KAI Commuter untuk memudahkan transaksi pembayaran tiket Commuter Line. Selain itu KMT juga digunakan untuk transaksi lainnya di gerai-gerai yang telah bekerja sama dengan KAI Commuter.

Saat ini, KMT juga dapat digunakan untuk pembayaran tiket pada moda transportasi lainnya seperti LRT, MRT, Trans-Jakarta, Trans-Jogja, Trans-Jatim, dan Trans-Jateng. Selain itu, KMT juga bisa digunakan untuk pembayaran non-transportasi, seperti di Reska Parking, Loko Café, dan Shower Locker yang ada di area stasiun.

Masyarakat dapat membeli KMT dengan harga 40 ribu rupiah, yang sudah termasuk saldo 10 ribu rupiah, di seluruh stasiun-stasiun Commuter Line di wilayah Jabodetabek dan Wilayah 6 Yogyakarta. “Dengan menggunakan KMT, para pengguna Commuter Line akan merasakan berbagai kemudahan dan mendapatkan promo menarik,” tutup Joni.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Jadwal dan Tarif DAMRI

Jadwal dan Tarif DAMRI

Jogjapolitan | 3 hours ago

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

DPR Minta Polri Bentuk TPF Hilangnya Iptu Tomi Marbun

News
| Selasa, 18 Maret 2025, 23:57 WIB

Advertisement

alt

Uniknya Cumalikizik, Desa Peninggalan Era Ottoman yang Berusia 700 Tahun Lebih

Wisata
| Selasa, 18 Maret 2025, 16:57 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement