Advertisement

Antrean Kendaraan Nyasar di Perkampungan di Kalasan Sleman Akibat Ikuti Google Maps

Andreas Yuda Pramono
Kamis, 03 April 2025 - 11:27 WIB
Maya Herawati
Antrean Kendaraan Nyasar di Perkampungan di Kalasan Sleman Akibat Ikuti Google Maps Ilustrasi jalan tol, tol jogja/solo / Freepik

Advertisement

arianjogja.com, SLEMAN—Pembukaan exit tol Jogja-Solo fungsional di ruas Tamanmartani memicu banyak kendaraan masuk di Kapanewon Kalasan, Sleman melalui berbagai jalur.

Begitu kendaraan yang akan keluar dari exit toll mencari jalan pintas lantaran kepadatan arus kendaraan di sejumlah ruas. Namun, kendaraan justru masuk perkampungan padat penduduk, karena mengikuti petunjuk Google Maps.

Kasubdit Kamsel Ditlantas Polda DIY, AKBP Widya Mustikaningrum, mengatakan kepolisian memang mengarahkan sebagian kendaraan yang turun dari exit tol ke ruas jalan yang langsung tembus ke arah Prambanan.

Advertisement

“Tapi kebanyakan pengendara justru mengikuti Google Maps. Akhirnya kami harus memfilter untuk mengurai kendaraan-kendaraan itul; yang mau mau ke Prambanan malah ke perkampungan,” kata Widya dihubungi, Kamis (3/4/2025).

Pembukaan exit tol sebagi pintu keluar akibat ruas lalu lintas di Jalan Solo-Jogja dari arah timur sangat padat. Menurut Widya, mobil kecil diperbolehkan melintas di Jalan Podok Selomartani, Kalasan.

BACA JUGA: BPBD Bantul Imbau Warga Waspadai Potensi Bencana Akibat Cuaca Ekstrem hingga 4 April 2025

“Petugas sudah berkoordinasi juga dengan warga untuk mengatur lalu lintas kendaraan mobil kecil yang mau masuk,” katanya.

Adapun jumlah kendaraan keluar wilayah DIY di Prambanan pada Rabu (2/4/2025) mencapai 21.029 kendaraan dan di Exit Toll Fungsional Tamanmartani 3.078 kendaraan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja
Pemda DIY Susun DRMP Sumbu Filosofi

Pemda DIY Susun DRMP Sumbu Filosofi

Jogjapolitan | 7 hours ago

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Indonesia Terkena Tarif 32 Persen Donald Trump, Bapans Dorong Peningkatan Produksi Pangan Dalam Negeri

News
| Jum'at, 04 April 2025, 06:17 WIB

Advertisement

alt

Bosan Saat Berada di Area Jalur Tol Trans Jawa? Coba Jajal Lokasi Wisata Ini

Wisata
| Rabu, 02 April 2025, 10:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement