Advertisement

Rabu Ini PLN Lakukan Pemadaman di Empat Wilayah DIY

Sunartono
Rabu, 26 November 2025 - 06:57 WIB
Sunartono
Rabu Ini PLN Lakukan Pemadaman di Empat Wilayah DIY Tim PDKB PLN. - Ist

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA—Empat wilayah di DIY dijadwalkan mengalami pemadaman listrik pada Rabu (26/11/2025) akibat pekerjaan pemeliharaan jaringan PLN.

Menurut informasi @plnjogja, pemadaman akan berlangsung pukul 10.00–13.00 WIB di Kalasan, Kota Jogja, Wonosari dan Bantul. Penyebab pemadaman bervariasi, mulai pemeliharaan jaringan, pemotongan pohon hingga revitalisasi.

Advertisement

PLN mengimbau masyarakat menyiapkan langkah antisipasi. Jadwal dapat berubah sewaktu-waktu mengikuti kondisi di lapangan.

Masyarakat yang berada di wilayah terkena pemadaman listrik segera bersiap dengan segala sesuatu untuk mengantisipasi pemadaman listrik untuk keperluan pemeliharaan jaringan.

Berdasarkan akun resmi @plnjogja menyampaikan sejumlah informasi jadwal pemeliharaan jaringan distribusi PLN yang akan dilakukan di sejumlah titik. Adapun wilayah yang bakal terkenal pemadaman antara lain :

Kalasan 10.00–13.00 WIB

Penyebab: Pemeliharaan jaringan (ROW) preventif

Dn Tambalan, Dn Plesedan, Dn Mojosari, SD N Mojosari, Resto & Hotel Bukit Indah, Resto & Hotel SKP, Soko Joglo Prasmanan dan sekitarnya

Kota Jogja 10.00–13.00 WIB

Penyebab: Revitalisasi jaringan

Jl. Cendrawasih, Demangan, Olifant School, Jl. Adisucipto, Hotel Saphir, SD Muh. Sapen, Hotel Grand Mercure dan sekitarnya

Wonosari 10.00–13.00 WIB

Penyebab: Pemeliharaan dan pemotongan pohon dekat jaringan (ROW)

Dn Dringo Girijati, Dn Klepu Giriasih, Dn Baron Girijati, Dn Jorong Girijati, Dn Blado Girijati, Dn Watugajah Girijati,
Dn Bleberan Girijati, Dn Ngoro-oro Giriasih, Dn Trasi Giriasih

Bantul 10.00–13.00 WIB

Penyebab: Pemeliharaan jaringan (PBPD)

Druwo, Perum Taman Lavender Parangtritis, DLLAJR Bangunharjo, Koramil Sewon, SMA 1 Sewon, Piramid Sewon, BPKP DIY, Firdaus Resto, SPBU 44.551.18, Rumah Mesin, Dn Pandes Panggungharjo, Perum Pandes Panggungharjo, Perum Legawa Singo, KUA Sewon, Puskesmas Sewon II, Polsek Sewon, Jl. Parikesit, SMP 2 Sewon, BRI Sewon, Glondong Panggungharjo, Kantor Kapanewon Sewon, Stikes Akbidyo, PrachtO Glondong, Videotron Gerbang ISSI, Ngijo Pendowoharjo, SD Panggung Harjo, Kantor Pos Sewon, Cluster Baiti of Paris, Sangkring, Gudang Astra, Ngering Pendowoharjo, Jl. Paris Druwo km 7 dan sekitarnya

PLN memastikan jadwal pemadaman tersebut bisa berubah sewaktu-waktu dengan menyesuaikan kondisi petugas di lapangan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

Hujan Ringan hingga Petir Diprediksi BMKG di Banyak Kota

Hujan Ringan hingga Petir Diprediksi BMKG di Banyak Kota

News
| Rabu, 26 November 2025, 08:07 WIB

Advertisement

Haenyeo Jeju Jadi Daya Tarik Wisata Dunia, Kini Krisis Regenerasi

Haenyeo Jeju Jadi Daya Tarik Wisata Dunia, Kini Krisis Regenerasi

Wisata
| Selasa, 25 November 2025, 18:07 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement