Advertisement
PERAMPOKAN SLEMAN : Baru Bekerja Beberapa Jam, PRT Ini Bawa Kabur Harta Rp200 juta

Advertisement
Perampokan Sleman dilakukan seorang perempuan yang melamar bekerja sebagai PRT.
Harianjogja.com, SLEMAN - Seorang perempuan yang melamar sebagai pembantu rumah tangga (PRT) dan baru bekerja beberapa jam menggasak harta majikannya senilai Rp200 juta. Polisi menyelidiki kasus itu selama tiga bulan dan meringkus PRT itu pada Senin (1/2/2016).
Advertisement
PRT tersebut diketahui bernama Endah, 25, warga Cipanyi RT08/RW04 Umbuljaya Banjarsari Lebak Banten. Tersangka tinggal di indekos Jalan Mataram Kota Jogja. Adapun korbannya adalah Pujiastuti warga Pogung Dalangan 272B RT10/RW50 Sinduadi, Mlati, Sleman.
Kasat Reskrim Polres Sleman AKP Sepuh Siregar menjelaskan, tersangka berpura-pura menjadi pembantu rumah tangga dengan mencari lowongan yang dilihat dari iklan media massa. Setelah melamar menjadi PRT di rumah korban, tersangka kemudian menjalani tes wawancara dan langsung diterima sebagai PRT oleh korban.
Selanjutnya tersangka diperkenankan bekerja pada hari berikutnya dan korban tidak curiga. Tindakan menguras harta yang dilakukan tersangka terjadi pada sore hari saat korban sedang pergi ke tempat ibadah.
"Modusnya dia mencari lowongan, melamar sebagai PRT setelah diterima langsung mengambil barang milik korban," kata Sepuh, Selasa (2/1/2016).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Hasil Pemeriksaan Kecelakaan Pesawat Udara Air India, Kedua Mesin Mati di Udara Setelah Lepas Landas
Advertisement
Tren Baru Libur Sekolah ke Jogja Mengarah ke Quality Tourism
Advertisement
Berita Populer
- 23 Kambing Mati di Turi Sleman Akibat Keracunan Pakan
- Lurah Srimulyo Membantah Tuduhan Korupsi Penyalahgunaan Tanah Kas Desa
- SPMB 2025, Banyak SMP Negeri di Bantul Kekurangan Siswa, Ternyata Sebagian karena ke Pondok Pesantren
- Kasus Pelecehan Anak di Kasihan Dilaporkan ke Polres Bantul, Korban Siswi Berusia 6 Tahun
- Siapkan Surat-Surat! Polres Bantul Gelar Operasi Patuh Progo 14-27 Juli 2025
Advertisement
Advertisement