Advertisement

6.645 Lowongan Kerja Akan Dibuka dalam Job Fair Pemkot Jogja

Lugas Subarkah
Minggu, 07 Juli 2019 - 08:07 WIB
Nina Atmasari
 6.645 Lowongan Kerja Akan Dibuka dalam Job Fair Pemkot Jogja Ilustrasi. - Solopos/M. Ferri Setiawan

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA-Dinas Koperasi, UKM dan Nakertrans Kota Jogja membuka kesempatan kerja bagi masyarakat pencari kerja dengan menggelar Job Fair, yang akan berlangsung pada Rabu (10/7) sampai Jumat (12/7/2019) di LPP Jogja, Jalan Urip Sumoharjo.

Kepala Dinas Koperasi, UKM dan Nakertrans Kota Jogja, Lucy Irawati, mengatakan kepada wartawan, Jumat (5/7/2019), Job Fair ini akan diikuti oleh 46 perusahaan, dengan lowongan pekerjaan sebanyak 6.645. “Berbagai klasifikasi pendidikan, dari SD sampai perguruan tinggi,” katanya.

Advertisement

Dalam Job Fair ini akan dilaunching aplikasi sistem pendaftaran dan pelatihan online yang bisa diakses melalui Jogja Smart Cervice (JSS). Maka diharapkan para pencari kerja di Job Fair nanti sebelumnya sudah registrasi dulu di JSS.

Lucy mengungkapkan, berdasarkan data permintaan kartu kuning, pada 2018 Kota Jogja memiliki 1.832 pencari kerja. Lalu untuk jumlah pengangguran 2018 sebanyak 4.278, dan pada pertengahan 2019 ini sebanyak 3.104. “Didominasi lulusan SMA-SMK,” katanya.

Kabid Pengembangan Tenaga Kerja, Lusi Ningsih, mengatakan dalam Job Fair ini juga akan dilakukan pelayanan kartu kuning. Sementara pelayanan kartu kuning di kantor pada hari itu juga akan dialihkan ke LPP. “Di kantor tetap ada, tapi kami mengalihkan kepengurusannya di LPP,” kata dia.

Informasi seputar lowongan pekerjaan, posisi, persyaratan dan perusahaan dalam Job Fair ini juga dapat diakses melalui JSS. “Agar kita lebih mudah melakukan analisis seberapa besar peran warga yang aktif mengikuti dan berapa yang luar Jogja,” katanya.

Beberapa perusahaan yang mengikuti Job Fair ini diantaranya OPPO, Indomart, Matahari, Sidomuncul, Sleman City Mall, toko cat dan lainnya. Adapun posisi yang ditawarkan bermacam-macam, seperti apoteker, pramuniaga, kasir dan lainnya. “Perbandingannya 50:50 antara yang mahasiswa dan non mahasiswa,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

alt

AS Disebut-sebut Bakal Memberikan Paket Senjata ke Israel Senilai Rp16 Triliun

News
| Sabtu, 20 April 2024, 17:37 WIB

Advertisement

alt

Rekomendasi Menyantap Lezatnya Sup Kacang Merah di Jogja

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 07:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement