Advertisement

Kasus Covid-19 di Bantul Turun Drastis hingga 96,91 Persen

Catur Dwi Janati
Minggu, 10 Oktober 2021 - 17:57 WIB
Bhekti Suryani
Kasus Covid-19 di Bantul Turun Drastis hingga 96,91 Persen Ilustrasi. - Freepik

Advertisement

Harianjogja.com, BANTUL- Angka penambahan kasus harian Covid-19 Bantul disebut menurun selama masa PPKM. Tak tanggung-tanggung, penurunan kasus hampir mendekati angka 97 persen.

Berdasarkan data 7 Oktober 2021, kasus harian Covid-19 di Bantul turun drastis mencapai 96,91 persen. Wakil Bupati Bantul, Joko Purnomo menuturkan penurunan kasus harian dapat terjadi karena terbentuknya kesadaran masyarakat dalam melaksanakan prokes.

Advertisement

"Kita bersyukur penurunan Covid-19 di Bantul ini atas kesadaran kita semuanya, warga masyarakat Bantul dalam melaksanakan PPKM di level 3 ini. Artinya disiplin prokes yang dilakukan amasyraakat ini betul-betul membawa satu dampak positif terjadinya penurunan Covid-19 di Kabupaten Bantul," tuturnya pasa Minggu (10/10/2021).

Penurunan kasus harian juga dibarengi dengan penurunan angka kematian. Sementara angka kesembuhan disebutkan Joko mengalami peningkatan.

BACA JUGA: Kenali Gejala Stroke Pada Usia Muda, Ini Penyebabnya

"Angka kematian kita turun, kemudian angka kesehatan kita juga naik. Kita juga bersyukur vaksin kita untuk dosis pertama sekarang sudah bisa 76 persen, dosis kedua 43 persen. Harapan kita Oktober ini sudah bisa 100 persem yang akan kita vaksin," ungkapnya

Joko mengapresiasi sinergi beragam elemen dalam mewujudkan kedisiplinan prokes di lingkungan masyarakat. "Tidak lepas dari seluruh elemen, Satgas di tingkat Kalurahan, Kecamatan, TNI dan Polri yang dalam hal ini terus menerus melakukan kerja keras dalam rangka mengedukasi masyarakat khususnya dalam berdisplin masyarakat dan menurunlah Covid-19 kita," tandasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Jadwal Buka Depo Sampah di Kota Jogja

Jadwal Buka Depo Sampah di Kota Jogja

Jogjapolitan | 23 minutes ago

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Lowongan Kerja: Kementerian PUPR Akan Buka 6.300 Formasi CPNS dan 19.900 PPPK, Ini Rinciannya

News
| Sabtu, 20 April 2024, 06:17 WIB

Advertisement

alt

Pengunjung Kopi Klotok Membeludak Saat Libur Lebaran, Antrean Mengular sampai 20 Meter

Wisata
| Minggu, 14 April 2024, 18:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement