Advertisement
Pelaku Kejahatan Jalanan yang Tewaskan Remaja Kebumen Ditangkap, Sultan Jogja: Hukum Harus Ditegakkan

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Gubernur DIY sekaligus Sultan Kraton Jogja, Sri Sultan HB X, meminta agar proses hukum ditegakkan terhadap pelaku kejahatan jalanan atau lazim disebut klithih yang menewaskan Daffa Adzin Albasith, pelajar asal Kebumen, Jawa Tengah, yang bersekolah di SMA Muhammadiyah 2 Jogja.
BACA JUGA: Pelaku Klithih Maut di Jalan Gedongkuning Ternyata Anggota Geng Pelajar Berinisial M
Advertisement
“Kalau itu [pelaku kategori usia dewasa] kepolisian sudah paham tetapi kalau di bawah umur harus ada proses lewat mediasi, yang penting hukum ditegakkan,” kata Sultan di Kompleks Kepatihan, Senin (11/4/2022).
HB X berharap proses hukum terhadap pelaku melibatkan berbagai unsur lembaga hukum. Kondisi atau latar belakang keluarga pelaku pun harus dicermati.
“Lewat proses itu pengadilan akan memutuskan. Yang penting bagi saya proses hukum dijalankan, apakah nanti si anak ini berproses di pengadilan atau tidak itu masalah lain,” ujarnya.
Sultan mengatakan selama ini Pemda DIY sudah menampung anak bermasalah atau berkasus hukum. Pemda DIY memiliki komitmen menangani anak bermasalah melalui kerja sama dengan sejumlah lembaga.
BACA JUGA: Polisi & Warga Grebek Markas Geng BHC di Palbapang Bantul, Celurit & Pedang Ditemukan
“Karena ada juga anak di bawah umur yang punya masalah hukum karena perkelahian lalu disebratke [tidak diakui] orang tuanya, tidak bisa pulang, ya takopeni, saya bina. Proses seperti ini terjadi karena hubungan kehidupan. Kalau misalnya dia keluar rumah dan tidak diakui lagi terus gimana? Pemda harus menanggung dan itu sudah kami lakukan,” katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Tim PPA Polres Tulungagung Dalami Motif dalam Kasus Pencabulan Santri
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Prosesi Jalan Salib Jumat Agung di GKJ Gondokusuman Tampilkan Budaya Jawa
- Jadwal KRL Jogja Solo Hari Ini, Sabtu 19 April 2025, Berangkat dari Stasiun Lempuyangan hingga Purwosari
- Jadwal Terbaru KRL Solo Jogja Hari Ini, Sabtu 19 April 2025, Berangkat dari Stasiun Jebres Solo hingga Tugu Jogja
- Jadwal KA Prameks Hari Ini, Sabtu 19 April 2025, dari Stasiun Tugu Jogja hingga Kutoarjo Purworejo
- Jadwal dan Lokasi Layanan Perpanjangan SIM di Bantul, Sabtu 19 April 2025
Advertisement