Advertisement
Sudah Mendaftar Haji? Sepanjang Ini Daftar Tunggunya di DIY

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA--Sebanyak 1.427 jemaah calon haji DIY mulai dilepas di Bangsal Kepatihan, Rabu (8/6/2022). Sebanyak 90.000 pendaftar masuk dalam daftar tunggu haji. Adapun daftar tunggu haji asal DIY mencapai 31 tahun.
Kepala Kanwil Kemenag DIY, Masmin Afif menjelaskan jumlah jemaah calon haji asal DIY sebanyak 1.427 orang ditambah petugas haji daerah empat orang dan KBIH dua orang. Mereka diberangkat dalam empat kloter, terdiri atas kloter 18, kloter 19, kloter 20 dan kloter 21 dan sebanyak 43 jemaah bergabung di Jawa Tengah. Para jemaah calon haji akan masuk di pada 16-18 Juni dan pemberangkatan kloter terakhir pada 2 Juli 2022.
Advertisement
"Haji termuda asal DIY berusia 20 tahun. Kemudian kloter pertama asal DIY berangkat pada 16 Juni 2022, rata-rata di sana sekitar 40 hari," katanya, Rabu.
BACA JUGA: 800 Warga DIY Tertunda Naik Haji
Dia pun sudah menyampaikan kepada para jemaah agar bersiap dan tidak terlalu banyak beraktivitas. Karena tes PCR negatif menjadi syarat dalam perjalanan pemberangkatan.
"Kami sudah meminta kepada para jemaah agar mengendalikan diri dengan tidak terlalu banyak aktivitas. Karena ada persyaratan sebelum terbang harus menyerahkan tes PCR negatif 72 jam sebelum terbang," ucapnya.
Jemaah calon haji diimbau untuk memperbanyak minum dan makan buah serta menggunakan alas kaki saat berada di Arab Saudi. "Karena di sana kondisinya cukup panas," ujarnya.
Masyarakat yang ingin menunaikan ibadah haji makin banyak namun kuota terbatas, sehingga daftar tunggu untuk DIY mencapai 31 tahun. Saat ini jumlah jemaah calon haji yang masuk dalam daftar tunggu mencapai 90.000 orang.
Jika jumlah pendaftar semakin banyak maka waktu tunggu kian panjang. Adapun pun jumlah kuota normal haji asal DIY sebanyak 3.132 orang. "Artinya jika mendaftar saat ini maka 31 tahun ke depan baru diberangkatkan, ini saat kuota normal," katanya.
BACA JUGA: Ramaikan Wisata Jogja, 350 Pesepeda Bakal Ramaikan Rute 110 Kilometer
Dia mengatakan jemaah calon haji asal DIY akan menempati hotel di Jarwal Mekah yang berjarak sekitar satu kilometer dari Masjidil Haram, Mekah.
Sedangkan saat berada di Madinah akan menempati hotel di kawasan Markaziyah atau berjarak sekitar 500 meter dari Masjid Nabawi. "Hotelnya kategori di atas bintang lima," katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Harga Emas Antam Hari Ini Sabtu 19 April 2025: Rp1.965.000 per Gram
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Dinas Peternakan Gunungkidul Gencarkan Vaksinasi dan Edukasi Massif Cegah Antraks
- Cegah Dokter PPDS Melakukan Kekerasan Seksual, Ini yang Dilakukan RSA UGM
- Polemik Bau Kandang, Warga Blokade Akses Rumah Peternak Babi di Bantul
- Pemkab Raih Opini WTP ke-10 Secara Beruntun, Begini Harapan Bupati Gunungkidul
- Ini Cara Pemkot Jogja Turunkan Prevalensi Stunting, Tahun Ini Targetkan di Bawah 12 Persen
Advertisement