Advertisement
Sambut JJLS, Pelabuhan Gesing Disiapkan, Ini Dia Gambarannya

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA — Pembangunan infrastruktur di selatan DIY terus digeber. Selain membebaskan lahan untuk Jalur Jalan Lintas Selatan (JJLS) atau jalur Pansela, Pemda DIY juga sedang membangun Pelabuhan Gesing dengan konsep pelabuhan perikanan dan pariwisata. Pelabuhan ini digadang bakal meramaikan perkembangan ekonomi wilayah selatan DIY.
Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan DIY, Bayu Mukti Sasongko menjelaskan keberadaan Pelabuhan Gesing merupakan bagian dari upaya Pemda dalam menangkap peluang keberadaan Jalur Pansela.
Advertisement
Pembangunan konstruksi pelabuhan Gesing yang terletak di Panggang Gunungkidul sudah dilaksanakan pengerjaan untuk tahap pertama dengan anggaran Rp115 miliar.
BACA JUGA: RKUHP Ancam Kemerdekaan Pers, Ini Permintaan Dewan Pers
Hingga Juli 2022 ini pembangunan fisik sudah mencapai 25%. Pengerjaan itu meliputi penggalian untuk tempat bersandarnya kapal serta pembuatan akses jalan yang lebih ideal.
Dia menargetkan pada awal 2023 dilakukan uji coba untuk pemberhentian kapal di dermaga kemudian diluncurkan.
“Pengerjaan fisik tahap pertama ini kami targetkan selesai pada pertengahan Desember 2022. Prinsipnya untuk tahun ini Pelabuhan Gesing bisa untuk pendaratan kapal, dermaga dan kolam pelabuhan rampung tahun ini,” katanya kepada Harianjogja.com, Rabu (27/7/2022).
Kemudian fasilitas pendukung dari zona inti akan dimulai pembangunan pada tahap berikutnya yang diusulkan sekitar Rp30 miliar pada 2023 mendatang. Keberadaan bangunan pendukung ini diharapkan dapat memaksimalkan pelabuhan untuk pengembangan ekonomi.
Pelabuhan ini memiliki luas total lima hektare yang di dalamnya termasuk kolam pelabuhan seluas 1,36 hektare. Kolam itu mampu menampung hingga 30 unit kapal berkekuatan antara 10 GT hingga 30 GT. Sedangkan untuk kapal motor tempel diperkirakan bisa tertampung mencapai 100 unit.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Polri Klaim Selesaikan 3.326 Kasus Premanisme dalam Operasi Serentak
Advertisement

Jembatan Kaca Seruni Point Perkuat Daya Tarik Wisata di Kawasan Bromo
Advertisement
Berita Populer
- Jalan Tegalsari-Klepu Kokap Penghubung YIA-Borobudur Hanya Diperbaiki 4 Kilometer, Ini Alasannya
- Pendaftar Sekolah Rakyat Sonosewu dan Purwomartani Tembus 700 Orang, Dinsos Gelar Verifikasi Lapangan
- Cak Imin Resmikan SPPG BUMDes Tridadi Sleman
- Warga Kasihan Jadi Korban Penipuan Modus Balik Nama Sertifikat
- Viral Video Kritik Layanan Uji Kir Bantul, Dishub Bantah dan Ungkap Fakta Lapangan
Advertisement