Advertisement

Bank BPD DIY dan KONI DIY Sejalan Dorong Pembinaan Olahraga

Media Digital
Rabu, 17 Agustus 2022 - 04:27 WIB
Sirojul Khafid
Bank BPD DIY dan KONI DIY Sejalan Dorong Pembinaan Olahraga Suasana penandatanganan kerja sama PT. Bank BPD DIY dan KONI DIY di di Kantor KONI DIY, Selasa (16/8/2022). - Ist

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA—PT. Bank BPD DIY bersama Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) DIY terus berupaya meningkatkan kualitas pembinaan olahraga, khususnya yang ada di DIY. Komitmen ini salah satunya melalui penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) kerja sama.

Direktur Utama PT. Bank BPD DIY, Santoso Rohmad, mengatakan apabila Bank BPD DIY selalu hadir untuk memberikan layanan jasa keuangan kepada masyarakat, khususnya di wilayah DIY, baik untuk perorangan maupun instansi atau perusahaan. Bank BPD DIY juga ingin turut berperan dalam menyukseskan pembinaan atlet-atlet KONI yang berprestasi. Salah satu bentuk dukungan PT. Bank BPD DIY berupa pembukaan rekening tabungan yang dilengkapi dengan ATM.

Advertisement

“Selain berfungsi sebagai alat penarikan uang, kartu ATM itu juga berfungsi sebagai Kartu Anggota KONI DIY. Dengan pembukaan rekening ini, secara otomatis anggota KONI sudah bisa memanfaatkan produk dan layanan Bank BPD DIY,” kata Santoso dalam sambutannya di Kantor KONI DIY, Selasa (16/8/2022).

BACA JUGA: BPD DIY Turut Distribusikan Beasiswa Kartu Cerdas untuk 7.500 Murid SMA

Ketua Umum KONI DIY, H. Djoko Pekik Irianto, mengatakan KONI DIY menyambut baik adanya MoU ini. Harapannya penyaluran dana kepada atlet dan Anggota KONI ke depan dapat dilakukan lebih cepat dan efektif.

Selain itu, kerjasama ini diharapkan mampu meningkatkan prestasi atlet DIY di Pekan Olahraga Nasional tahun berikutnya. “Peningkatan prestasi ini dalam hal bisa memberangkatkan atlet-atlet DIY dengan jumlah lebih banyak lagi, guna mendulang prestasi tertinggi,” katanya.

Penandatanganan kerja sama dilakukan Santoso Rohmad, H. Djoko Pekik Irianto, dan Pemimpin Cabang Utama Effendi BPD DIY, Sutopo Yuwono. Penandatanganan juga dihadiri dan disaksikan oleh Jajaran Direksi PT. Bank BPD DIY yaitu R. Agus Trimurjanto, Direktur Pemasaran, Cahya Widi, Direktur Umum, Dian Ari Ani, Direktur Kepatuhan dan Jajaran Kepengurusan KONI DIY yaitu Teguh Raharjo sebagai Wakil Ketua Umum I dan Sigit Sapto Raharjo sebagai Sekertaris Umum.

BACA JUGA: Pindai QRIS-mu saat Berbelanja! Bank BPD DIY Siapkan Cashback 77%

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Yusril Serahkan Berkas Putusan Asli MK ke Prabowo Subianto

News
| Selasa, 23 April 2024, 21:47 WIB

Advertisement

alt

Rekomendasi Menyantap Lezatnya Sup Kacang Merah di Jogja

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 07:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement