Advertisement
Luar Biasa! hingga September, Lebih dari 5 Juta Wisatawan Kunjungi Sleman

Advertisement
Harianjogja.com, SLEMAN - Dinas Pariwisata (Dispar) Sleman mencatat data sementara kunjungan wisata ke Sleman sepanjang tahun 2022 sudah tembus di atas 5 juta orang.
Kunjungan wisatawan di Sleman pada Januari sebanyak 608.707 orang, Februari turun menjadi 457.014 orang, Maret naik tipis menjadi 461.910 orang, April turun jadi 98.262 orang.
Advertisement
Kemudian Mei melonjak jadi 953.998 orang, Juni turun menjadi 851.120 orang, Juli kembali turun menjadi 718.051 orang. Agustus turun menjadi 438.521 orang dan September naik tipis menjadi 465.853 orang. Sehingga jika ditotal jumlah kunjungan wisatawan di Sleman telah mencapai 5.053.436 orang.
"September masih sementara angkanya, belum masuk semua, jadi masih prediksi," ucap Kepala Dispar Sleman, Ishadi Zayid, Selasa (4/10/2022).
BACA JUGA: Dugaan Penyekapan dan Intimidasi Wali Murid SMAN 1 Wates Kini Diusut Polisi
Menurutnya, lonjakan wisatawan pada September 2022 karena di Sleman banyak event. Selain itu pemerintah juga melakukan beberapa promosi tempat-tempat wisata. "Salah satunya [penyebab kenaikan] adalah adanya beberapa event pada September," lanjutnya.
Wakil Bupati Sleman, Danang Maharsa mengatakan Pemkab Sleman terus berupaya mempromosikan pariwisata. Menurutnya, naik turunnya jumlah kunjungan hal yang biasa, apalagi setelah pemerintah menaikkan harga bahan bakar minyak (BBM).
Efek dari perubahan kebijakan menurutnya pasti ada, akan tetapi tidak akan berlangsung lama. Meski BBM naik tapi pemerintah kabupaten Sleman belum ada rencana menaikkan tarif masuk ke tempat wisata.
"Belum kami kaji lah [rencana kenaikan tarif]. Tetapi Sleman saya kira masalah wisata grafiknya membanggakan," ucapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Menag Nasaruddin: Indonesia Peroleh Tambahan Kuota Petugas Haji Jadi 4.420 Orang
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Aparatur Nagari Ngayogyakarta Dibahas dalam Simposium Dihadiri Peneliti Berbagai Negara
- Pengelolaan Sampah Kota Jogja, Empat Kelurahan di Kemantren Tegalrejo Gunakan Transporter
- Harian Jogja Gandeng Komunitas Sepeda Gaungkan Kelestarian Lingkungan
- Berdayakan UMKM, Bazar Jumat Berkah Jadi Quick Win Kemantren Ngampilan
- Kongres Biasa ASKAB PSSI Kabupaten Sleman Bahas Topik Pembinaan Bibit Muda
Advertisement