Lahan Mengering, Petani Playen Terancam Gagal Panen
Advertisement
Harianjogja.com, Gunungkidul — Petani di Dusun Jatisari, Playen di Kapanewon Playen terancam gagal panen karena padi yang ditanam rawan kekeringan. Hal ini menyusul hujan yang berhenti turun sejak sepekan lalu.
Kondisi semakin parah karena keberadan sumur bor belum bisa dimanfaatkan secara optimal lantaran kesulitan mendapat solar bersubsidi guna menghidupkan mesin pompa.
Advertisement
Salah seorang petani di Jatisari, Sugiyono mengatakan, enam petak sawah yang dimiliki mulai mengering karena hujan tak lagi turun sejak tujuh hari yang lalu.
BACA JUGA: Bupati Akui Masih Banyak Jalan di Gunungkidul yang Rusak
Kondisi ini berdampak terhadap padi yang ditanam karena tidak dapat tumbuh dengan baik. Malahan, sambung dia, ada beberapa batang yang sudah mulai mati. “Tanahnya sudah mulai retak dan kondisinya berdampak terhadap padi yang ditanam,” katanya, Rabu (21/12/2022).
Dia khawatir jika kondisi ini dibiarkan maka padi yang ditanam akan mati semua sehingga gagal panen. Sugiyono mengungkapkan di wilayahnya ada sumur bor untuk memenuhi kebutuhan air selain dari hujan.
Namun, lanjut dia, keberadaannya belum bisa optimal karena terkendala pasokan solar bersubsidi untuk beroperasi. “Apakah saya harus meminta surat ke Pak Jokowi ya? Katanya petani adalah soko guru perekonomian, tetapi kok nasibnya begini,” ungkapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
BPJS Ketenagakerjaan Tingkatkan Sinergi PLKK untuk Pelayanan Kecelakaan Kerja yang Lebih Cepat
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Pemkab Bantul Kembali Bagikan 250 Pompa Air Berbahan Bakar Gas ke Petani
- KPH Yudanegara Minta Paguyuban Dukuh Bantul Menjaga Netralitas di Pilkada 2024
- Mendorong Pilkada yang Inklusif dan Ramah Difabel
- Terbukti Langgar Netralitas, Seorang ASN di Bantul Dilaporkan ke BKN
- KPU Sleman Targetkan Distribusi Logistik Pilkada Selesai dalam 2 Hari
Advertisement
Advertisement