Advertisement

Ada 500.000 Ton Lebih Minyakita Belum Disalurkan, Ini Kuota yang Bakal Diberikan untuk DIY

Yosef Leon
Jum'at, 10 Februari 2023 - 15:17 WIB
Arief Junianto
Ada 500.000 Ton Lebih Minyakita Belum Disalurkan, Ini Kuota yang Bakal Diberikan untuk DIY Ilustrasi. - Antara

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA — Stok Minyakita yang digelontorkan ke DIY mencapai 27.360 liter. Puluhan ribu liter Minyakita yang rencananya dipasok ke delapan pasar tradisional di DIY pada pekan depan tersebut sejatinya merupakan stok lama yang ada di tingkat nasional.

"Ini sebenarnya stok lama, dalam pemantauan oleh satgas pangan didapati bahwa di suatu daerah itu ada stok yang belum disalurkan ke masyarakat. Jumlahnya itu ada 505.440 secara nasional dan DIY dapat alokasi 27.360 liter," kata Kepala Dinas Perdagangan (Disdag) DIY, Syam Arjayanti, Jumat (10/2/2023). 

Advertisement

Dia mengatakan, "Sebenarnya stok minyak goreng di DIY itu cukup, tapi kan yang menjadi soal itu masyarakat cukup banyak yang mengeluh soal ketersediaan Minyakita karena tergolong murah. Rencana dalam waktu dekat dari pusat akan ada penyaluran lagi ke DIY."

Adapun sejumlah pasar yang nantinya menjadi sasaran distribusi komoditas itu yakni empat pasar di Kabupaten meliputi Pasar Imogiri Bantul, Pasar Argosari Gunungkidul, Pasar Wates Kulonprogo dan Pasar Gamping di Sleman. Sementara empat pasar lain akan dipusatkan di Kota Jogja yakni Beringharjo, Demangan, Kranggan, dan Prawirotaman.

BACA JUGA: Jogja Bakal Digelontor 26,8 Ton Minyakita, Ini Daftar Pasar yang Disasar

Syam menjelaskan, dalam penyaluran tersebut setiap pasar nantinya akan dipilih 10 pedagang yang memperoleh Minyakita dengan jumlah 12 liter per setiap harinya. Penyaluran direncakan bakal dilakukan sepanjang 28 hari untuk memastikan ketersediaan Minyakita cukup di lapangan. Penyaluran Minyakita itu digelar di empat provinsi se Pulau Jawa. 

"Pengawasan harga tetap kami lakukan secara bersama dengan satgas pangan. Harus dijual sesuai HET seharga Rp14 ribu per liter. Konsumen juga bakal dibatasi maksimal 2 liter saja per konsumen tidak bisa diborong karena sangat terbatas sekali," ucapnya. 

Masyarakat yang membeli Minyakita nantinya belum diberikan syarat khusus terkait dengan identitas kependudukan maupun syarat administrasi lainnya. Pihaknya mengimbau kepada warga untuk membeli secukupnya lantaran ketersediaan minyak goreng dengan kemasan lain masih cukup beragam di wilayah setempat. 

Kepala Dinas Perdagangan Kota Jogja, Veronica Ambar Ismuwardani menambahkan pasokan dan ketersediaan Minyakita di wilayah setempat memang sangat terbatas. Penyaluran terakhir di wilayah Jogja terjadi pada Desember lalu dan sejak Januari pertengahan sudah jarang ditemui di pasaran. "Fenomenanya kan bukan hanya pada kelangkaan tetapi ada juga terkait praktik tying dan distributornya sudah dipanggil," katanya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Prabowo Ingin Membangun Koalisi Kuat

News
| Rabu, 24 April 2024, 09:47 WIB

Advertisement

alt

Rekomendasi Menyantap Lezatnya Sup Kacang Merah di Jogja

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 07:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement