Advertisement

Operasi Batu Empedu Yongki Dijamin Program JKN

Media Digital
Rabu, 26 Juni 2024 - 22:07 WIB
Arief Junianto
Operasi Batu Empedu Yongki Dijamin Program JKN Yongki Gigih Prasisko. - Istimewa

Advertisement

JOGJA—Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) yang dikelola BPJS Kesehatan terus memberikan manfaat kepada masyarakat. Melalui penjaminan JKN, operasi batu empedu dapat dilakukan tanpa biaya.

Hal ini dialami oleh Yongki Gigih Prasisko, 31. Dia menceritakan penyakit ini awalnya ia rasakan dengan gejala nyeri di ulu hati, meskipun awalnya masih jarang.

Advertisement

“Batu empedu ini ketahuan ketika cek USG. Jadi sebelumnya aku punya hipertensi. Terus dirawat jalan oleh dokter spesialis penyakit dalam. Nah di situ semuanya dicek,” ujarnya, Senin (24/6/2024).

Dalam pemeriksaan itu, dilakukan cek darah, tes urin, termasuk USG untuk mengetahui kondisi ginjal. Dari tes USG itu diketahuilah di kantung empedunya ada batu. “Yang ketahuan malah batu empedu itu di dalam kantung empedu,” katanya.

Setelah memantapkan diri untuk operasi, dia pun dijadwalkan untuk rawat inap sebelum operasi. Sebelum dioperasi, ada beberapa prosedur yang harus ia lalui seperti cek lab lengkap dan konsultasi dengan dokter anastesi.

BACA JUGA: Dengan BPJS Kesehatan, Kondisi Harris Terjaga

Dalam operasi tersebut, dokter menemukan satu batu besar sekitar 4 sentimeter dan dua batu kecil di dalam kantung empedunya. Operasi berjalan sekitar dua jam dan penanganan pasca operasi dua jam, sehingga totalnya sekitar empat jam ia di ruang operasi.

Dia sudah bisa pulang sehari setelah operasi, karena tidak ada gejala yang membahayakan. Yongki menjalani rawat jalan dan dijadwalkan kontrol ke dokter bedah dan subspesialis hipertensi ginjal seminggu pascaoperasi.

“Di pemeriksaan itu disimpulkan pasca operasi masih dianggap aman, tidak ada gejala yang mengkhawatirkan. Oleh dokter bedah dilihat luka operasinya. Waktu itu disebut sudah kering dan proses penyembuhannya lumayan baik,” kata dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

PAN Usung 8 Pasangan Cagub-Cawagub di Pilkada 2024

News
| Sabtu, 29 Juni 2024, 15:37 WIB

Advertisement

alt

Mau Main Biliar Tetapi Tak Mau Keganggu Asap Rokok dan Vape, Coba ke Mille Billiards Saja

Wisata
| Rabu, 26 Juni 2024, 21:37 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement