Advertisement
Pejabat Baru di Kodim 0731 Kulonprogo Dilantik

Advertisement
Harianjogja.com, KULONPROGO—Sebagai bentuk penyegaran sekaligus reorganisasi, sejumlah pejabat di lingkungan Kodim 0731 Kulonprogo diganti. Upacara serah terima jabatan digelar di halaman Kodim, Senin (7/1/2019).
Dandim 0731 Kulonprogo, Letkol Inf Dodit Susanto, yang menjadi inspektur upacara dalam amanatnya mengatakan bahwa serah terima jabatan merupakan reorganisasi di struktur organinasi TNI AD yang bertujuan untuk mencapai kemajuan TNI AD. “Saya berharap dengan jabatan baru yang diemban bisa dilaksanakan dengan semangat dan penuh rasa tanggung jawab. Mari laksanakan tugas dengan proposional dan profesional agar TNI AD semakin maju dan dicintai rakyat,” kata Dodit seperti dalam rilis yang diterima Harian Jogja, Senin.
Advertisement
Sejumlah perwira yang dilantik di antaranya Kepala Staf Kodim (Kasdim) 0731 Kulonprogo, Mayor Inf Suwarno; Kapten Inf Triyono yang sebelumnya menjabat sebagai Pasiter Kodim 0731 Kulonprogo dilantik menjadi Danramil 06 Nanggulan; Kapten Inf. Berhen Suncoko, yang sebelumnya menjabat sebagai Pasiops Kodim 0731 Kulonprogo dilantik menjadi Danramil 04 Samigaluh.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Mobil Tabrak Kerumunan Massa dalam Festival di Kanada, 11 Orang Tewas
Advertisement

Asyiknya Interaksi Langsung dengan Hewan di Kampung Satwa Kedung Banteng
Advertisement
Berita Populer
- Ini Cara UGM Mencegah Praktik Curang UTBK-SNBT
- Jadwal Bus Damri Tujuan ke Bandara YIA Kulonprogo Hari Ini Minggu 27 April 2025
- Paguyuban Tolak Rencana Dishub DIY Membagi Jukir dan Pedagang Parkir ABA ke Sejumlah Lokasi
- PKS DIY Kampanyekan Gemar Olahraga Lewat Lari 23 Kilometer
- 1.500 Orang Ikuti Fun Walk Dies Natalis 30 STTKD Yogyakarta
Advertisement
Advertisement