Advertisement

Ini Besar Retribusi Wisata yang Diraup Pemkab Kulonprogo Selama Libur Lebaran

Fahmi Ahmad Burhan
Selasa, 25 Juni 2019 - 21:17 WIB
Bhekti Suryani
Ini Besar Retribusi Wisata yang Diraup Pemkab Kulonprogo Selama Libur Lebaran Objek wisata Pantai Glagah, Desa Glagah, Kecamatan Temon, Minggu (6/1/2019). - Harian Jogja/Jalu Rahman Dewantara

Advertisement

Harianjogja.com, KULONPROGO- Pendapatan Retribusi Kulonprogo dari sektor pariwisata bertambah Rp500 juta hasil dari libur lebaran lalu. Pantai Glagah menjadi penyumbang pendapatan retribusi paling banyak.

Kepala Dinas Pariwisata Kulonprogo, Niken Probo Laras mengatakan Pemkab Kulonprogo mengelola sembilan objek wisata diantaranya Wisata Alam Nglinggo, Wisata Alam Tritis, Gua Kiskendo, Puncak Suroloyo, Pantai Glagah, Pantai Trisik, Pantai Congot, Waduk Sermo, dan Kawasan Kalibiru, Pule Payung, Canting Mas. Selama libur lebaran tahun ini dari 5 Juni sampai 9 Juni, sembilan objek wisata itu mendapatkan pendapatan total retribusi sebanyak Rp500 juta.

Advertisement

"Trennya masih seperti tahun lalu, objek wisata pantai paling diminati," ujar Niken pada Selasa (25/6/2019). Niken mengatakan, dari Rp500 juta tersebut, Pantai Glagah menjadi penyumbang terbanyak, yaitu Rp343 juta.

Menurutnya, paling banyak wisatawan berkunjung yaitu pada akhir libur lebaran atau pada Minggu (9/6/2019). "Banyaknya pas hari terakhir, karena Senin (10/6/2019) sudah mulai bekerja lagi," jelas Niken. Pada Minggu (9/6/2019) lalu Rp133 juta masuk sebagai pendapatan retribusi Kulonprogo dari sektor pariwisata.

Niken mengatakan, target kunjungan wisata selama libur lebaran tahun ini pun terlampaui. Dari target kunjungan sebanyak 67.600 orang, realisasi kunjungannya mencapai 87.711 orang.

"Dari total objek wisata yang dikelola Pemkab itu targetnya terlampaui, ada juga yang tidak sesuai target, yaitu Kawasan Wisata Tritis," ungkap Niken. Kawasan Wisata Tritis dikatakan tidak sesuai target karena dampak dari kondisi jalan yang rusak. Dari target 1.000 kunjungan ke Kawasan Wisata Tritis, yang terelasiasi hanya 707 kunjungan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Kemenag Luncurkan Alquran Terjemahan Bahasa Gayo

News
| Jum'at, 29 Maret 2024, 14:47 WIB

Advertisement

alt

Mengenal Pendopo Agung Kedhaton Ambarrukmo, Kediaman Sultan Hamengku Buwono VII

Wisata
| Senin, 25 Maret 2024, 20:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement