Advertisement
Selokan Meluap Genangi Rumah Warga di Desa Siraman Gunungkidul

Advertisement
Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL—Hujan deras yang mengguyur wilayah Wonosari, senin (24/2/2020) mulai pukul 15.00 WIB hingga 16.30 WIB membuat selokan di Dusun Tegalsari, Desa Siraman, meluap hingga menggenangi rumah warga. Air masuk ke beberapa rumah hingga ketinggian 15 sentimeter.
Salah seorang warga Tegalsari, Agus, 52, mengaku air selokan mulai meluap pukul 16.00 WIB. “Air berasal dari wilayah Desa Karangrejek yang lokasinya lebih tinggi," kata Agus.
Advertisement
Menurutnya, hal itu diperparah dengan kondisi sebagian besar rumah warga yang tak memiliki selokan yang memadai untuk menampung air hujan. Akibat banjir yang terjadi, aktivitas warga terganggu. Air benar-benar surut pukul 18.00 WIB.
Warga lainnya, Muhammad Zaini, 23, menuturkan air membuat dia dan keluarganya kerepotan. Pasalnya, air masuk ke dalam rumahnya hingga mencapai ketinggian 15 sentimeter. "Barang-barang yang ada di lantai langsung diangkat ke atas," kata Zaini.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Bahas Isu Jual-Beli Pulau Bersama Komisi II DPR RI, Menteri ATR/Kepala BPN Tegaskan Tanah di Indonesia Tidak Bisa Dimiliki Asing
Advertisement

Kampung Wisata Bisa Jadi Referensi Kunjungan Saat Liburan Sekolah
Advertisement
Berita Populer
- Jawara di Gelora Taekwondo Indonesia Championship 2025, Mahasiswa UMBY Raih 15 Medali
- Perpustakaan Kota Jogja Kini Buka hingga Malam Hari, Ini Jadwalnya
- Kementerian ATR/BPN Bantah Isu 2026 Tanah Tak Bersertifikat Diambil Negara, Dirjen PHPT: Itu Tidak Benar
- Libur Panjang 1 Sura, Penumpang KA Jarak Jauh di Daop 6 Jogja Melonjak 20 Persen
- Sambut Positif Putusan MK Terkait Pemisahan Pemilu Nasional dan Lokal, KPU DIY: Kurangi Beban Teknis
Advertisement
Advertisement