Advertisement
Tambah 2, Kasus Covid-19 di Gunungkidul Sentuh Angka 104

Advertisement
Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL—Kasus positif Covid-19 di Gunungkidul kini sudah 104 setelah ada tambahan dua pasien pada Rabu (29/7/2020).
Kepala Dinas Kesehatan Gunungkidul Dewi Irawaty mengatakan penambahan pasien positif COVID-19 baru, yakni laki-laki umur 31 tahun warga Kecamatan/Kapanewon Semanu yang bekerja di Kota Jogja, dan perempuan umur 48 tahun warga Playen yang bekerja sebagai tenaga kesehatan.
Advertisement
"Saat ini, mereka sudah dirawat di RSUD Wonosari," kata Dewi Irawaty.
BACA JUGA: Menristek Sebut MUI Dilibatkan dalam Pembuatan Vaksin untuk Jamin Kehalalan
Selain ada penambahan pasien baru, kata Dewi, ada empat pasien COVID-19 yang dinyatakan sembuh. Keempatnya adalah perempuan 61 tahun warga Karangmojo, laki-laki 49 tahun warga Karangmojo, laki-laki 12 tahun warga Wonosari, dan perempuan 19 tahun warga Semanu.
"Dua orang di antara mereka dari klaster pedagang ikan. Mereka hari ini sudah diperbolehkan pulang," katanya.
Kasus positif Covid-19 di Gunungkidul sudah mencapai 104. Pasien sembuh mencapai 65 kasus, yang masih diopname 37 kasus, dan yang meninggal dunia ada dua.
Spesimen yang sudah diperiksa 1.980 terdiri dari 1.606 negatif, 104 positif, dan 270 masih dalam proses.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

TNI Sterilkan Lokasi Ledakan Amunisi di Garut dari Masyarakat Sipil
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Long Weekend Waisak, Jumlah Wisatawan di Bantul Meningkat Hampir Dua Kali Lipat
- Tim Saber Pungli Gunungkidul Bakal Pelototi Layanan TPR Wisata Pantai Cegah Kebocoran
- Libur Waisak, Dispar Bantul Tambah Petugas Pemungutan Retribusi di TPR Parangtritis
- Cerita Guru Honorer di Sleman Korban Mafia Tanah, 12 Tahun Perjuangkan Sertifikat Tak Kunjung Dapat
- Kementerian Pekerjaan Umum Mengecek Persiapan Taman Siswa Jadi Sekolah Rakyat
Advertisement