Advertisement

Harian Jogja

Tambah 2, Kasus Covid-19 di Gunungkidul Sentuh Angka 104

Newswire
Rabu, 29 Juli 2020 - 22:07 WIB
Budi Cahyana
Tambah 2, Kasus Covid-19 di Gunungkidul Sentuh Angka 104 Ilustrasi. - Freepik

Advertisement

Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL—Kasus positif Covid-19 di Gunungkidul kini sudah 104 setelah ada tambahan dua pasien pada Rabu (29/7/2020).

Kepala Dinas Kesehatan Gunungkidul Dewi Irawaty mengatakan penambahan pasien positif COVID-19 baru, yakni laki-laki umur 31 tahun warga Kecamatan/Kapanewon Semanu yang bekerja di Kota Jogja, dan perempuan umur 48 tahun warga Playen yang bekerja sebagai tenaga kesehatan.

Advertisement

BACA JUGA:  Tokopedia Bantu Perempuan Pelaku UMKM Memiliki NIB

"Saat ini, mereka sudah dirawat di RSUD Wonosari," kata Dewi Irawaty.

BACA JUGA: Menristek Sebut MUI Dilibatkan dalam Pembuatan Vaksin untuk Jamin Kehalalan

Selain ada penambahan pasien baru, kata Dewi, ada empat pasien COVID-19 yang dinyatakan sembuh. Keempatnya adalah perempuan 61 tahun warga Karangmojo, laki-laki 49 tahun warga Karangmojo, laki-laki 12 tahun warga Wonosari, dan perempuan 19 tahun warga Semanu.

"Dua orang di antara mereka dari klaster pedagang ikan. Mereka hari ini sudah diperbolehkan pulang," katanya.

Kasus positif Covid-19 di Gunungkidul sudah mencapai 104. Pasien sembuh mencapai 65 kasus, yang masih diopname  37 kasus, dan yang meninggal dunia ada dua.

Spesimen yang sudah diperiksa 1.980 terdiri dari 1.606 negatif, 104 positif, dan 270 masih dalam proses.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Antara

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja
Baca Koran harianjogja.com

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Cek Jadwal KA Bandara Kamis 23 Maret 2023

News
| Kamis, 23 Maret 2023, 02:37 WIB

Advertisement

alt

Pesta Daging Iftar Ramadan di Horison Ultima Riss Malioboro Yogyakarta

Wisata
| Senin, 20 Maret 2023, 18:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement