Advertisement

Rabu Pagi, Terjadi 3 Kali Guguran Material Vulkanik Merapi

Sunartono
Rabu, 11 November 2020 - 07:17 WIB
Sunartono
Rabu Pagi, Terjadi 3 Kali Guguran Material Vulkanik Merapi Penampakan Gunung Merapi dari Kali Gendol Argomulyo, Cangkringan, Sleman, Jumat (6/11/2020). - Harian Jogja/Abdul Hamid Razak

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA—Gunung Merapi dilaporkan terjadi guguran material sebanyak tiga kali pada Rabu (11/11/2020) pagi. Namun dari tiga kali guguran tersebut hanya satu kali yang teramati secara visual dengan jarak luncur 700 meter.

Berdasarkan laporan pemantauan Gunung Merapi pada Rabu (11/11/2020) untuk periode pengamatan 00.00 WIB hingga 06.00 WIB, secara meteorologi cuaca di sekitar Merapi tampak cerah, berawan, dan mendung. Angin bertiup lemah hingga sedang ke arah barat. Sedangkan suhu udara 15-20 °C, kelembaban udara 60-95 %, dan tekanan udara 569-689 mmHg.

Advertisement

BACA JUGA : Ini Arah Luncuran Erupsi Merapi Menurut Perhitungan BPPTKG

Kemudian secara visual, Merapi tampak jelas, kabut 0-I, kabut 0-II, hingga kabut 0-III. Asap kawah teramati berwarna putih dengan intensitas sedang hingga tebal dan tinggi 50 meter di atas puncak kawah.

“Guguran terjadi sebanyak tiga kali, antara lain pukul 03.58 WIB, pukul 04.04 wib dan pukul 05.13 WIB,” ungkap Kepala BPPTKG Hanik Humaida Rabu (11/11/2020) pagi.

Aktivitas kegempaan untuk gempa guguran terjadi sebanyak 13 kali dengan amplitudo 3-48 mm dan durasi antara 12-83 detik. Gempa embusan terjadi sebanyak 7 kali dengan amplitudo 3-7 mm dan durasiantara 12 detik sampai 21 detik. Gempa fase banyak terjadi 79 kali dengan durasi antara 7 hingga 12 detika dan gempa vulkanik dangkal tercatat enam kali dengan durasi 13 detik sampai 25 detik.

BACA JUGA : Gunung Merapi Terpantau Mengalami Guguran, Ini

Pada level siaga ini BPPTKG merekomendasikan prakiraan daerah berbahaya antara lain di Sleman yang semua berada di Kecamatan Cangkringan tepatnya Desa Glagaharjo (Dusun Kalitengah Lor); Desa Kepuharjo (Dusun Kaliadem) dan Desa Umbulharjo (Dusun Palemsari).

Kemudian untuk Kabupaten Magelang antara lain Kecamatan Dukun tepatnya di Desa Ngargomulyo (Dusun Batur Ngisor, Gemer, Ngandong, Karanganyar); Desa Krinjing (Dusun Trayem, Pugeran, Trono); Desa Paten (Babadan 1, Babadan 2). Prakiraan daerah bahaya di Kabupaten Boyolali di Kecamatan Selo tepatnya di Desa Tlogolele (Dusun Stabelan, Takeran, Belang); Desa Klakah (Dusun Sumber, Bakalan, Bangunsari, Klakah Nduwur); Desa Jrakah (Dusun Jarak, Sepi).

BACA JUGA : Antisipasi Erupsi, Warga Lereng Merapi Siaga 24 Jam

Sedangkan untuk Kabupaten Klaten berada di Kecamatan Kemalang tepatnya di Desa Tegal Mulyo (Dusun Pajekan, Canguk, Sumur); Desa Sidorejo (Dusun Petung, Kembangan, Deles); Desa Balerante (Dusun Sambungrejo, Ngipiksari, Gondang).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Dipimpin Nana Sudjana, Ini Sederet Penghargaan Yang Diterima Pemprov Jateng

News
| Kamis, 25 April 2024, 17:17 WIB

Advertisement

alt

Sandiaga Tawarkan Ritual Melukat ke Peserta World Water Forum di Bali

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 19:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement