Advertisement

Luar Biasa, Sambut Wisatawan Lebaran, Gudeg Yu Narni Siapkan 1 Ton Gori

Abdul Hamied Razak
Kamis, 21 April 2022 - 21:37 WIB
Arief Junianto
Luar Biasa, Sambut Wisatawan Lebaran, Gudeg Yu Narni Siapkan 1 Ton Gori Ilustrasi gudeg. - Harian Jogja

Advertisement

Harianjogja.com, SLEMAN--Libur Lebaran tahun ini diharapkan menjadi awal kebangkitan pelaku usaha kuliner, khususnya gudeg. Pasalnya, dua-tiga kali libur Lebaran sebelumnya penjualan kuliner ikonik Jogja ini tidak terlalu menonjol.

Owner Gudeg Yu Narni, Heny Sunsufil Fitri mengatakan tahun ini ia sudah menyiapkan segalanya untuk menyambut Lebaran. Dengan 10 hari masa libur Lebaran tahun ini, diharapkan dapat menjadi momentum untuk menutup penjualan tahun-tahun sebelumnya. 

Advertisement

"Saya sudah jualan gudeg 20 tahun. Selama pandemi, dua tahunan lebaran ini penjualan gudeg turun. Semoga tahun ini, kami punya impian bisa menutup penjualan-penjualan sebelumnya," kata Heny saat ditemui Harianjogja.com, Kamis (21/4/2022).

BACA JUGA: Sambut Lebaran, Produsen Siapkan 1 Ton Madumangsa

Dia bercerita, jika pada penjualan harian Heny menyiapkan setidaknya 1 kuintal gori (nangka muda) maka untuk liburan Lebaran tahun ini dia menyiapkan satu ton gori.

Bahan gori tersebut bisa habis maksimal dalam waktu tiga hari. Hal ini dilakukan untuk menyambut para pemudik dan wisatawan yang datang ke Jogja. 

"Lebaran tahun lalu sebenarnya kami siapkan satu ton gori, cuma kami kecelek, meleset, karena ternyata yang mudik dan wisatawan yang datang tidak banyak," katanya.

Heny berharap seiring terus menurunnya kasus penyebaran Covid-19, libur lebaran tahun ini ada perubahan dan perbaikan ekonomi jauh lebih baik. Selama pandemi, katanya, 18 karyawan masih bekerja diharapkan dengan libur Lebaran bisa menambah jumlah pekerja.

"Kami prediksi libur lebaran nanti akan banyak wisatawan yang datang. Semoga wisatawan banyak yang datang agar perekonomian DIY kembali meningkat. Mudah-mudahan," katanya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

BKKBN-TNI AD Kolaborasi Membangun Sumber Air Bersih Guna Turunkan Stunting

News
| Kamis, 25 April 2024, 18:27 WIB

Advertisement

alt

Sandiaga Tawarkan Ritual Melukat ke Peserta World Water Forum di Bali

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 19:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement