Bupati Kustini Melepas 356 Jemaah Haji Asal Sleman
Advertisement
Harianjogja.com, SLEMAN- Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo melepas 356 jemaah haji Kelompok Terbang (Kloter) 18 Embarkasi Solo (SOC). Para jemaah calon haji tersebut bertolak menuju Asrama Haji Donohudan Solo. Acara pelepasan berlangsung di Masjid Agung Sleman, Rabu (15/6/2022).
Fase pemberangkatan jemaah haji ke Tanah Suci sudah dimulai sejak 4 Juni 2022 lalu. Untuk jemaah haji DIY yang tergabung Embarkasi Solo (SOC) akan mulai masuk Asrama Haji Donohudan pada Rabu (15/6/2022).
Advertisement
“Dimulai Kloter 18-SOC yang berasal dari Sleman masuk Embarkasi Solo pada Rabu (15/6/2022) pukul 13.00 WIB dan akan diterbangkan ke Tanah Suci Kamis (16/6/2022) pukul 13.35 WIB,” jelas Kepala Kantor Kemenag Wilayah DIY Masmin Afif.
Baca juga: 800 Warga DIY Tertunda Naik Haji
Berikut Jadwal Lengkap Keberangkatan Jemaah Haji DIY:
Setelah Sleman, pemberangkatan jemaah calon haji disusul Kloter 19-SOC dari Kabupaten Bantul. Mereka masuk Embarkasi Kamis (16/6/2022) pukul 08.00 WIB dan akan diterbangkan pada Jumat (17/6/2022) pukul 03.15 WIB.
Kloter 20-SOC yang merupakan gabungan jemaah Yogyakarta, Kulonprogo, dan Bantul masuk Embarkasi pada Kamis (16/6/2022) pukul 17.00 WIB dan akan terbang pada Jumat (17/6/2022) pukul 17.55 WIB.
Kloter 21-SOC gabungan jemaah Gunungkidul dan Sleman masuk embarkasi pada Jumat (17/6/2022) pukul 11.00 WIB dan terbang ke Tanah Suci keesokan harinya, Sabtu (18/6/2022) pukul 11.30 WIB.
Kepala Bidang Penyelenggaraan Haji dan Umrah Nadhif selain 4 kloter tersebut, ada 31 jemaah asal Sleman yang tergabung dalam Kloter 43-SOC. “Mereka akan gabung dengan jemaah asal Purbalingga, Pekalongan, dan Tegal. Masuk Embarkasi Sabtu 2 Juli 2022 pukul 08.00 WIB dan akan diterbangkan ke Tanah Suci pada Ahad 3 Juli 2022 pukul 02.55 WIB,” terang Nadhif.
Keseluruhan jemaah haji DIY pada tahun ini sebanyak 1.427 orang ditambah 8 orang petugas haji daerah, 2 orang dari Kelompok Bimbingan Ibadah Haji dan Umrah (KBIHU), dan 16 petugas pusat. "Juga ada mutasi masuk ke DIY 25 orang dan mutasi keluar 6 orang sehingga jumlah jemaah haji DIY sebanyak 1.471 orang," kata Nadhif.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
BPJS Ketenagakerjaan Tingkatkan Sinergi PLKK untuk Pelayanan Kecelakaan Kerja yang Lebih Cepat
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Kisah Ilustrator, Dari Banguntapan, Gundala dan Gojira Menyala di GBK
- Dinas Kebudayaan Gelar Malam Anugerah Kebudayaan dan Launching Aplikasi SIWA
- Pemkab Bantul Kembali Bagikan 250 Pompa Air Berbahan Bakar Gas ke Petani
- KPH Yudanegara Minta Paguyuban Dukuh Bantul Menjaga Netralitas di Pilkada 2024
- Mendorong Pilkada yang Inklusif dan Ramah Difabel
Advertisement
Advertisement